nusabali

Pohon Nangka Roboh Melintang di Jalan

  • www.nusabali.com-pohon-nangka-roboh-melintang-di-jalan

Pohon nangka tumbang menutup badan jalan di tikungan jalan Lingkungan Batannyuh Kaler, Kelurahan/Kecamatan Karangasem, Sabtu (14/1) pukul 17.30 Wita.

AMLAPURA, NusaBali

Akses jalan sempat tertutup sekitar 1 jam lamanya, namun akses kembali lancar setelah petugas BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Karangasem memotong dahan dan ranting pohon tersebut.

Petugas BPBD yang dikoordinasikan Kepala Pelaksana, Ida Bagus Ketut Arimbawa melakukan pembersihan, memotong batang pohon nangka yang melintang persis menutupi badan jalan tersebut. Pohon yang roboh di saat arus lalulintas sepi di tengah hujan lebat mengguyur. Lokasi bencana itu menghubungkan Lingkungan Belong menuju Lingkungan Batannyuh hingga tembus di Lingkungan Penaban, Kelurahan/Kecamatan Karangasem.

Nampak petugas Polsek Karangasem dipimpin Kapolsek Kompol I Gede Wali turut membantu, menghentikan kendaraan dari kedua arah agar bersabar menunggu proses pembersihan batang pohon. Kendaraan Polsek Karangasem juga dihentikan di tengah jalan, agar tidak ada pengendara nyelonong melintas, sebab lokasinya di tikungan.

Juga hadir di lokasi Kepala Lingkungan Batannyuh Kaler I Gede Budiarta dan Lurah Karangasem I Wayan Gusita.

“Memang lokasi bencana ini membahayakan pengendara, jika tidak cepat ditangani, bisa terjebak menabrak pohon nangka yang melintang di tengah tikungan,” jelas IB Arimbawa. Di sepanjang jalur dari Lingkungan Belong ke utara menuju Lingkungan Batannyuh hingga Lingkungan Penaban, memang tumbuh banyak pohon perindang di pinggir jalan. Banyak pohon yang tumbuh telah berusia tua, sehingga rawan roboh manakala musim hujan. * k16

Komentar