PGSDT Karangasem Bantu Korban Bencana
AMLAPURA, NusaBali
Para Gotra Sentana Dalem Tarukan (PGSDT) Karangasem dan Forum Pemuda PGSDT Karangasem bantu korban bencana tanah longsor dan rumah warga tertimpa pohon kelapa, Selasa (3/8).
Dua bangunan rumah yang tertimpa pohon milik I Wayan Tista, 51, di Banjar Tenganan Dauh Tukad, Desa Tenganan, Kecamatan Manggis, Karangasem, Selasa (3/8). Akibat bencana itu, atap bangunan hancur, tembok, tempat tidur, dan dapur rusak.
Bantuan kepada para korban bencana alam diserahkan langsung oleh Ketua PGSDT Karangasem I Wayan Suwita Ariana bersama Ketua Forum Pemuda PGSDT Karangasem I Nengah Sudana. Paket bantuan berisikan 5 kilogram beras, 10 bungkus mie, 1 tray telor, 1 liter minyak goreng, dan uang tunai Rp 4 juta. Bantuan diterima oleh Wayan Tista di Banjar Tenganan Dauh Tukad. Sedangkan bantuan untuk korban tanah longsor diserahkan kepada I Ketut Merakih, 80, dan Wayan Puspa Tunjung, 43, di Banjar Telengan, Desa Gegelang, Kecamatan Manggis.
Bencana tanah longsor di Banjar Telengan, Desa Gegelang, terjadi pada Kamis (17/6). Akibat bencana ini, rumah I Ketut Merakih. Sementara rumah dan merajan Wayan Puspa Tunjung tertimpa material longsor. “Kami dari keluarga besar PGSDT Karangasem membantu krama yang tertimpa bencana. Bantuan berasal dari para donatur yang peduli,” jelas Nengah Sudana. Terpisah, Kelian Banjar Telengan I Made Pasek Astawa mengatakan, korban bencana tanah longsor di Banjar Telengan juga telah menerima bantuan dari BPBD Karangasem. Sebanyak 9 unit rumah di Banjar Telengan tertimpa longsor. *k16
Komentar