Nyanyikan Indonesia Raya, Warung Gratiskan Donat Merah Putih
NEGARA, NusaBali
Masyarakat punya cara-cara unik untuk menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 Kemerdekaan RI. Salah satunya, Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) warung Ireng Kopi di Jalan Ngurah Rai, Kecamatan Jembrana, Jembrana.
Pengelola warung ini membagikan donat secara gratis kepada pengunjung yang bisa menyanyikan lagu Indonesia Raya ataupun menghafal kelima butir Pancasila.
Cara ini tentu juga menjadi promosi dagang cukup menarik. Guna mengingatkan Hari Kemerdekaan,
promosi donat gratis yang diadakan sejak Minggu (15/8) atau bertepatan dengan HUT ke-126 Kota Negara ini, berlangsung selama 3 hari hingga hari Kemerdekaan RI, Selasa (17/8). Donat yang dibagikan dibuat khusus untuk menyesuaikan tema Kemerdekaan. Selain dihiasi toping merah putih, donat ini juga diisi toping angka 76 sebagai tanda pengingat Dirgahayu RI yang sudah menginjak usia ke-76 tahun.
Pemilik Warung Ireng Kopi, Zakiya As Mustain, Minggu kemarin, mengatakan untuk mendapat donat gratis ini, pembeli atau pengunjung warung diberikan tantangan. Tantangannya yakni menyanyikan lagu Indonesia Raya atau hafal Pancasila dari sila pertama hingga sila lima. "Kami hanya berupaya untuk turut memperingati dan mengenang jasa pahlawan yang telah berjuang untuk kemerdekaan bangsa kita,” ucapnya.
Zakiya mengaku, bahwa promosi diisi challenge (tantangan) ini, akan dilangsungkan hingga tanggal 17 Agustus. Jumlah donat merah putih atau Kemerdekaan ini, disediakan terbatas 76 biji per hari, sesuai dengan usia hari Kemerdekaan tahun ini. "Kami hanya membuat 76 saja, dan memang terbatas dibagikan untuk pengujung dengan menerima challenge (tantangan) tersebut. Jadi silahkan datang ke warung kami untuk menyanyikan Indonesia Raya ataupun hafal Pancasila. Harapan kami, semoga kita semua semakin mencintai tanah air kita, Indonesia," ucapnya.
Sejumlah pengunjung tampak antusias menyambut promosi ini. Cara promosi dengan memberikan challenge menyanyikan lagu Indonesia Raya atau menghafal Pancasila ini, dinilai cukup menarik. Karena selain dapat mengingatkan kembali terkait hari Kemerdekaan, juga dapat mencicipi donat yang menjadi salah satu menu baru di warung Ireng Kopi ini.
“Ya seru juga diberikan tantangan. Sekalian mengajak kita juga mengingat lagu kebangsaan dan dasar negara kita. Apalagi donutnya juga enak," ujar salah satu pengunjung, Fadhillah, 35, dari Kelurahan Baler Bale Agung, Kecamatan Negara. *ode
Komentar