Lomba Balap Jukung Semarakkan Petik Laut di Air Kuning
NEGARA, NusaBali
Serangkaian upacara petik laut, nelayan di pesisir Desa Air Kuning, Kecamatan/Kabupaten Jembrana, menggelar lomba balap jukung di Pantai Air Kuning, Sabtu (21/8).
Diikuti sebanyak 14 peserta (jukung) dari sejumlah kelompok nelayan setempat, lomba tersebut dibuka oleh Wakil Bupati Jembrana I Gede Ngurah Patriana Krisna (Ipat) didampingi Camat Jembrana I Kadek Agus Arianta.
Wabup Ipat mengatakan, lomba balap jukung yang digelar serangkaian upacara petik laut ini sangat unik dan kreatif. “Kita tahu upacara petik laut identik dengan hajatan dan syukuran. Tetapi ini berbeda, sangat unik. Di tengah upacara petik laut, nelayan di sini sangat kreatif menggelar perlombaan balap jukung ini. Lomba seperti ini tentu akan menarik banyak masyarakat untuk melihatnya. Penting juga saya ingatkan di masa pandemi ini untuk tetap menjaga prokes,” ucap Wabup Ipat.
Wabup Ipat berharap, ke depan lomba balap jukung ini bisa dilestarikan serta terus berlangsung setiap tahunnya. Setelah nantinya situasi kembali normal, lomba balap jukung yang digelar serangkaian ritual petik laut ini bisa menjadi daya tarik wisatawan untuk datang ke Jembrana.
“Saya harapkan lomba ini bisa menjadi event besar yang mampu menarik wisatawan lokal maupun internasional,” imbuh Wabup Ipat.
Sementara Ketua Panitia Petik Laut di Air Kuning, Jihadi, mengatakan upacara petik laut merupakan kegiatan yang rutin diadakan setiap tahun. Upacara dengan menghaturkan persembahan ke tengah laut ini, sebagai wujud syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas rezeki yang sudah diberikan kepada nelayan. “Upacara petik laut rutin kami lakukan setiap tahun. Di sini kelompok nelayan Desa Air Kuning juga selalu menggelar lomba balap jukung dalam upacara petik laut,” ucapnya. Usai acara tersebut, Wabup Ipat menyerahkan bantuan Rp 5.000.000 kepada panitia upacara. *ode
Komentar