nusabali

Sungai Candigara Meluap, Puluhan Rumah di Kusamba Terendam Banjir

  • www.nusabali.com-sungai-candigara-meluap-puluhan-rumah-di-kusamba-terendam-banjir

SEMARAPURA, NusaBali.com - Akibat diguyur hujan deras, Sungai Candigara di Banjar Pancingan, Desa Kusamba, Kecamatan Dawan, Klungkung, meluapkan air, Sabtu (11/9/2021) sekitar pukul 23.30 Wita.

Akibatnya, puluhan rumah warga terendam banjir, bahkan banjir kali ini mencapai sebahu orang dewasa. Sehingga masyarakat terpaksa harus mengungsi ke balai banjar dan ke rumah kerabat terdekat yang tidak terdampak banjir. Dalam musibah ini juga menyebabkan ratusan ayam petelur yang berada di dalam kandang mati terendam air.

Pantauan di lapangan, Minggu (12/9/2021) pagi, banjir sudah surut dan warga sudah kembali ke rumah masing-masing. Mereka sibuk membersihkan air dan lumpur yang masuk ke dalam kamar, serta ternak yang masih hidup langsung diselamatkan.

Kepala Pelaksana BPBD Klungkung I Putu Widiada, mengatakan tidak ada korban dalam musibah banjir ini, semua warga sudah berhasil dievakuasi. "Kami masih melakukan pendataan," kata Widiada. *wan

Komentar