nusabali

Awasi Ketat Prokes Covid-19, Satpam Dilibatkan Jadi Satgas

  • www.nusabali.com-awasi-ketat-prokes-covid-19-satpam-dilibatkan-jadi-satgas

TABANAN, NusaBali
Polres Tabanan melibatkan Satpam di seluruh Tabanan menjadi Satgas Covid-19 untuk membantu menekan penyebaran virus Covid-19 di Tabanan.

Pembentukan satgas ini dilakukan di Lapangan DTW Tanah Lot, Desa Beraban, Kecamatan Kediri, Tabanan, Jumat (23/9).  Kapolres Tabanan AKBP Ranefli Dian Candra menegaskan pembentukan Satgas Covid-19 Satpam tersebut untuk membantu petugas dalam pengawasan protokol kesehatan (proeks). Selain itu, menjaga implementasi aplikasi PeduliLindungi untuk mencegah penyebaran Covid-19.

Jelas Kapolres, Satgas Covid-19 Satpam ini nantinya akan memantau, pengawasan, dan mencegah aktivitas kerumunan di tempat umum atau ruang publik, khusunya di lingkungan kerjanya. Antara lain, lingkungan perkantoran, pusat perbelanjaan, tempat tujuan wisata, dan tempat umum lain. "Peran satpam sangat perlu dalam upaya pencegahan penyebaran covid-19, utamanya anggota Satpam yang berjaga di sejumlah fasilitas umum seperti mall, objek wisata  dan tempat umum lainnya," terangnya.

Kapolres Dian Candra mengatakan, sesuai kondisi sekarang, pemerintah bersama unsur keamanan yakni TNI dan Polri, tenaga kesehatan, dan seluruh lapisan masyarakat bahu-membahu berjuang untuk memutus penyebaran Covid-19. Tugas pam swakarsa dalam hal ini, Satpam sebagai perpanjangan tangan Polri akan semakin berat selain melaksanakan tugas pokoknya. "Satpam diharapkan berperan aktif membantu penanggulangan penyebaran Covid-19 di lingkungan kerjanya masing-masing," imbuh AKBP Dian Candra.

Apalagi sekarang, menurutnya, sudah dikembangkan aplikasi untuk mengendalikan penyebaran Covid-19 yang dinamakan aplikasi PeduliLindungi. Dengan aplikasi ini diharapkan dapat melindungi diri, keluarga dan orang terdekat lainnya. Selain itu, menghentikan penyebaran Covid-19. "Kami harapkan semua sektor usaha harus mendaftarkan diri untuk mendapatkan QR barcode di aplikasi PeduliLindungi," pintanya.

Dalam apel tersebut, AKBP Ranefli Dian Candra menekankan kepada seluruh Satpam yang akan bertugas, meminta melalukan tugas dengan benar, tulus ikhlas dan penuh rasa tanggung jawab. Kemudian menjaga kesehatan diri sendiri, keluarga dan lingkungan tempat kerja dengan selalu menerapkan prokes penanggulangan Covid-19 secara ketat.

Terpenting, kata AKBP Ranefli Dian Candra, tingkatkan koordinasi dengan unsur pengamanan TNI-Polri, desa adat dan seluruh stakholder dalam melaksanakan tugas di lingkungan kerja. "Kami juga minta kepada seluruh penyedia dan pengguna Satpam agar bersama-sama selalu mengingatkan dan mengawasi dalam pelaksanaan tugas Satgas ini," tandasnya.*des

Komentar