44 Guru Ikuti Diklat Cakep
BANGLI, NusaBali
Asisten Administrasi Umum Satda Bangli, I Made Alit Parwata, membuka pendidikan dan pelatihan calon kepala sekolah (diklat cakep) di aula Pasraman Gurukula, Kelurahan Kubu, Kecamatan/Kabupaten Bangli, Rabu (6/10).
Diklat cakep diikuti 44 guru TK, SD, dan SMP. Diklat cakep merupakan syarat wajib yang harus diikuti sebelum diangkat menjadi kepala sekolah. Plt Kepala BKD PSDM Kabupaten Bangli, AA Bintang Ari Sutari mengatakan, diklat cakep bertujuan menumbuhkan kemampuan guru dalam meningkatkan mutu pendidikan. Peserta diklat cakep sebanyak 3 orang guru TK, 25 guru SD, dan 14 guru SMP. “Diklat dilaksanakan dengan sistem in class dan off class. Peserta yang dinyatakan lulus diklat calon kepala sekolah mendapatkan sertifikat/STTPL,” jelas Agung Bintang, Rabu (6//10).
Asisten Administrasi umum Setda Bangli, I Made Alit Parwata, yang membacakan sambutan Bupati Bangli mengatakan, pemenuhan calon kepala sekolah di Pemkab Bangli sangat besar. Masih banyak sekolah tanpa kasek, hanya dijabat pelaksana tugas. Semoga kelulusan diklat ini bisa 100 persen,” harap Alit Parwata. Para peserta diklat cakep diminta serius mengikuti pembelajaran. Dia meyakini para guru mampu mengikuti diklat dengan baik, disiplin, dan bertanggung jawab. “Kami ingatkan untuk perhatikan dan pahamilah tugas pokok dan fungsi saudara masing-masing,” pinta Alit Parwata. *esa
1
Komentar