nusabali

Pariwisata Segara Pulih, Izin Usaha Wajib Diurus

  • www.nusabali.com-pariwisata-segara-pulih-izin-usaha-wajib-diurus

SEMARAPURA, NusaBali
Sembari menunggu pariwisata pulih, semua pelaku pariwisata agar memperbaiki laporan dan mengurus izin usaha.

Hal itu ditegaskan Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta saat membuka acara Bimbingan Teknis Sistem OSS (Online Single Submission) dan Sistem LKPM (Laporan Kegiatan Penanaman Modal) Online, di Banjar Nyuh, Desa Ped, Kecamatan Nusa Penida, Kamis (14/10).

Bupati didampingi Kepala Dinas Penanam Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Klungkung Made Sudiarka Jaya, dan Camat Nusa Penida I Komang Widiasa Putra.  "Izin usaha harus dibuat, laporan usaha juga agar diperbaiki dan," ujar Bupati Suwirta.

Bupati Suwirta mengatakan, saat ini aplikasi tentang perizinan sudah dibuat sehingga pengurusan izin lebih mudah dan singkat. Dengan aplikasi ini lebih memudahkan untuk penginputan data. "Tolong data perizinan diinput dan diupdate setiap tiga bulan sekali, sehingga kelihatan perkembangan penanaman modalnya," ujar Bupati Suwirta dihadapan para pelaku usaha pariwisata.  

Bupati Suwirta juga menekankan kepada para pelaku usaha agar lebih memperhatikan protokol kesehatan (prokes)  dengan perlengkapan sarana prasarana dan aplikasi PeduliLindungi. "Mari kita semangat dan bangkit kembali. Ingatlah seperti waktu ramai dulu, biar kita semangat kembali berusaha," kata Bupati Suwirta

Kepala Dinas Penanam Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Klungkung Made Sudiarka Jaya mengatakan, adapun sasaran kegiatan tersebut yaitu pelaku usaha, Usaha Kecil dan Menengah (UKM) dan pelaku Penanaman Modal Asing (PMA). Kegiatan ini pula untuk meningkatkan realisasi investasi penanaman modal di tahun 2021.

Sudiarka Jaya menambahkan kegiatan ini juga untuk meningkatkan jumlah pelaku usaha yang memiliki perizinan berusaha, dan telah didaftarkan secara online melalui OSS. Kediatan ini juga untuk meningkatkan jumlah pelaporan kegiatan penanaman modal pelaku usaha atau realisasi investasi di Kabupaten Klungkung, kususnya di Kecamatan Nusa Penida. *wan

Komentar