Polsek Kintamani Amankan 2 Pelajar
Mencuri di Sejumlah Lokasi
BANGLI, NusaBali
Dua pelajar yakni KAYP,18, dan KRA,18, diamankan jajaran Polsek Kintamani, Bangli. Mereka terlibat kasus pencurian sepeda motor di sejumlah lokasi atau TKP.
Kedua pelajar tersebut kini masih dalam pemeriksaan pihak kepolisian. Informasi dihimpun, KAYP asal Desa Batur, Kecamatan Kintamani. KRA asal Denpasar Selatan. Kronologi pengungkapan kasus curanmor tersebut berawal adanya laporan kasus pencurian sepeda motor di Banjar Pludu, Desa Bayung Gede, Kecamatan Kintamani.
Berdasarkan laporan tersebut pihak kepolisian melakukan serangkaian penyelidikan. Akhirnya petugas mendapat informasi yang menyebutkan bahwa ada seseorang yang akan menjual 1 unit sepeda motor dengan ciri ciri yang sama dengan sepeda motor yang dilaporkan hilang tersebut.
Petugas berhasil mengamankan terduga pelaku saat melintas di seputaran lapangan Puputan Badung. Setelah diintrogasi terhadap pelaku dari keterangan KAYP bahwa sepeda motor tersebut hasil curian yang dilakukan bersama KRA. Dimana aksi pencurian dilakukan pada Selasa (15/10) sekira pukul 24.30 Wita, di salah satu garasi mobil di Banjar Pludu, Desa Bayung Gede, Kecamatan Kintamani.
KAYP mengaku telah melakukan pencurian 3 unit sepeda motor. Tiga unit itu yakni 1 unit sepeda motor jenis Scopy di parkiran tunon, Desa Batur, Kintamani dan 1 unit sepeda motor Yamaha RX King di wilayah Payangan, Gianyar serta 1 unit motor Honda Scopy di garasi mobil di Banjar Pludu, Desa Bayung Gede. Pelaku juga sempat menggasak rokok dan tabung gas pada salah satu toko di Desa Batur, Kecamatan Kintamani.
Kapolsek Kintamani AKP Benyamin Nikijuluw, saat dikonfirmasi, membenarkan jika sedang menangani kasus curanmor. AKP Benyamkin mengatakan untuk penanganan kasus akan dilimpahkan ke Polres Bangli. ”Nanti penanganan kasusnya dilimpahkan ke Polres,” jelasnya singkat. *esa.
Berdasarkan laporan tersebut pihak kepolisian melakukan serangkaian penyelidikan. Akhirnya petugas mendapat informasi yang menyebutkan bahwa ada seseorang yang akan menjual 1 unit sepeda motor dengan ciri ciri yang sama dengan sepeda motor yang dilaporkan hilang tersebut.
Petugas berhasil mengamankan terduga pelaku saat melintas di seputaran lapangan Puputan Badung. Setelah diintrogasi terhadap pelaku dari keterangan KAYP bahwa sepeda motor tersebut hasil curian yang dilakukan bersama KRA. Dimana aksi pencurian dilakukan pada Selasa (15/10) sekira pukul 24.30 Wita, di salah satu garasi mobil di Banjar Pludu, Desa Bayung Gede, Kecamatan Kintamani.
KAYP mengaku telah melakukan pencurian 3 unit sepeda motor. Tiga unit itu yakni 1 unit sepeda motor jenis Scopy di parkiran tunon, Desa Batur, Kintamani dan 1 unit sepeda motor Yamaha RX King di wilayah Payangan, Gianyar serta 1 unit motor Honda Scopy di garasi mobil di Banjar Pludu, Desa Bayung Gede. Pelaku juga sempat menggasak rokok dan tabung gas pada salah satu toko di Desa Batur, Kecamatan Kintamani.
Kapolsek Kintamani AKP Benyamin Nikijuluw, saat dikonfirmasi, membenarkan jika sedang menangani kasus curanmor. AKP Benyamkin mengatakan untuk penanganan kasus akan dilimpahkan ke Polres Bangli. ”Nanti penanganan kasusnya dilimpahkan ke Polres,” jelasnya singkat. *esa.
1
Komentar