nusabali

East Bali Tetap All Out Hadapi PSAD Udayana

  • www.nusabali.com-east-bali-tetap-all-out-hadapi-psad-udayana

AMLAPURA, NusaBali
Meski telah lolos ke 8 besar, tim sepak bola East Bali Karangasem tetap all out menghadapi tim PSAD, pada laga penyisihan terakhir Grup C Kompetisi Liga 3 Zona Bali, di Lapangan Debes, Tabanan, Kamis (28/10).

Sebelumnya East Bali menang dua kali, masing-masing atas Undiksha Singaraja 1-0 pada Jumat (15/10) dan Bali FC 8-0 pada Kamis (21/10). Dua kemenangan itu cukup membawa mereka lolos ke 8 besar.

"Saya tidak ingin mendahului soal hasil, makanya anak-anak selalu dituntut berjuang maksimal dalam tiap pertandingan," kata Bendahara East Bali, I Gusti Bagus Mahardika Santosa, Selasa (26/10).

Menurut Bagus Mahardika, saat ini timnya masih berkekuatan penuh dengan 21 pemain kembali siap tampil dalam laga penyisihan terakhir. Gusti Mahardika  mengatakan, tiket delapan besar seperti anugerah bagi manajemen “Sebab target awal hanya ikut aktif berpartisipasi di kompetisi Asprov PSSI Bali, hasil ini tentu diluar dugaan. Apalagi, tim ini dibentuk dengan kemandirian, baik dari sisi finansial dan kebutuhan lainnya ," kata pria asal Banjar Ampal, Padangkerta Kelod

Gusti Mahardika pun menegaskan, semua pengurus saling menutupi kebutuhan tim. Bahkan saat lolos 8 besar ada pekerjaan yang tambah berat dari sisi akomodasi ke lokasi tempat bertanding di Lapangan Debes Tabanan.  

Untuk itu Gusti Mahardika berharap perhatian pemerintah dalam hal ini Bupati Karangasem ikut membantu tim East Bali. Sebab, tim lainnya selalu mendapat dukungan dan support dari pemerintah setempat. Namun klub East Bali untuk  biaya makan dan transport saling menutupi di antara pengurus.

"Sebelumnya sudah ada uang saku dari bupati, tapi dijanjikan ada proses lagi diminta ajukan proposal untuk dapat bantuan," kata Gusti Mahardika.

Selain East Bali, tim lainnya yang memastikan tiket 8 besar yakni Perseden Denpasar, Tunas Muda Ubud Gianyar, dan PS Gianyar. *dek

Komentar