Peringatan Hari Pahlawan di Bangli Dimajukan
BANGLI, NusaBali
Pemkab Bangli memajukan peringatan Hari Pahlawan. Peringatan Hari Pahlawan digelar di Taman Makam Pahlawan (TMP) Penglipuran, Kelurahan Kubu, Kecamatan Bangli, Senin (8/11).
Peringatan Hari Pahlawan di Bangli dimajukan karena pada tanggal 10 Nopember nanti umat Hindu di Bali merayakan Hari Raya Galungan. Upacara peringatan Hari Pahlawan dipimpin Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta dihadiri Wakil Bupati Bangli I Wayan Diar, Ketua DPRD Bangli I Ketut Suastika beserta jajaran Forkompinda Bangli.
Peserta apel melibatkan anggota TNI/Polri. Bupati Sedana Arta dalam sambutannya menyampaikan nilai-nilai kepahlawanan yakni percaya kepada Tuhan Yang Maha Esa, rela berkorban, pantang menyerah, suka membantu, dan gotong royong. “Dulu berjuang dengan mengangkat senjata, sekarang kita berjuang melawan berbagai permasalahan bangsa seperti kemiskinan, bencana alam, narkoba, paham radikal, termasuk berjuang melawan pandemi Covid-19,” ungkap Bupati Sedana Arta. Usai apel, Bupati bersama jajaran tabur bunga di TMP Penglipuran.
Kadis Sosial Bangli, I Wayan Karmawan mengungkapkan, hasil koordinasi dengan Dinas Sosial Provinsi Bali, pelaksanaan apel bisa disesuaikan. “Setelah kami lapor ke pimpinan dan berkoordinasi dengan Dinas Sosial Provinsi Bali, diizinkan peringatan Hari Pahlawan dimajukan,” ungkap Wayan Karmawan. Menurut Wayan Karmawan, kabupaten lain di Bali juga mendahului menggelar peringatan Hari Pahlawan. “Ini sifatnya situasional. Kalau tidak bertepatan dengan Hari Raya Galungan, tidak etis dimajukan. Kami tidak memutuskan secara sepihak,” tegas Wayan Karmawan. *esa
1
Komentar