Pembokaran Pasar Kidul Tunggu Hasil KPKNL
BANGLI, NusaBali
Bangunan sayap lantai II Pasar Kidul Bangli rencananya dibongkar pasca kebakaran. Pembongkaran gedung harus sesuai prosedur karena aset pemerintah.
Penghapusan aset pada Pasar Kidul Bangli telah dikoordinasikan dengan Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Singaraja. Tim KPKNL sudah turun ke Pasar Kidul Bangli. Tinggal menunggu hasil laporan KPKNL untuk realisasikan rencana pembongkaran bangunan sayap lantai II Pasar Kidul.
Kabid Perdagangan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Bangli, Anak Agung Ayu Ira Diah Sunariani mengakui ada rencana pembongkaran bangunan sayap lantai II Pasar Kidul pasca kebakaran yang terjadi bulan lalu. Posisi bangunan sayap ini ada di bagian utara Pasar Kidul. “Mungkin dalam waktu dekat hasil pengecekan KPKNL di Pasar Kidul segera turun,” ungkap Agung Ira, Minggu (5/12). Hasil laporan dari KPKNL akan disampaikan ke Bagian Aset untuk dokumen selanjutnya. Agung Ira mengaku tidak tahu secara teknis besaran limit lelang. “Kami belum bisa memastikan. Kami masih menunggu hasil laporan KPKNL,” tegas Agung Ira. *esa
Komentar