Desa Tri Eka Buana Melaspas Kantor
AMLAPURA, NusaBali
Pemerintah Desa Tri Eka Buana, Kecamatan Sidemen, Karangasem telah menuntaskan pembangunan gedung kantor.
Pembangunan gedung kantor desa dimulai dari tahun 2019, menghabiskan anggaran Rp 970 juta. Luas bangunan 8 meter x 10 meter di lahan seluas 12 are. Upacara melaspas gedung kantor digelar pada Soma Umanis Pujut, Senin (6/12). Upacara melaspas dan pacaruan Rsi Gana dipuput Ida Pedanda Istri Karang dari Geria Cangapit, Banjar Punia, Desa Sinduwati, Kecamatan Sidemen.
Perbekel Desa Tri Eka Buana I Ketut Derka mengatakan, upacara melaspas untuk pembersihan bangunan baru. Pengerjaan pembangunan kantor Desa Tri Eka Buana tuntas tahun 2019 dengan biaya Rp 970 juta. Gedung kator sudah digunakan, namun baru dipelaspas. “Setelah dipelaspas, seluruh areal kantor dan gedung bersih secara niskala,” ungkap Ketut Derka. Menurut Derka, bangunan perlu dipelaspas agar bersih secara niskala sebab sebelumnya bahan bangunan yang digunakan dari tempat-tempat berbeda. Terutama batu dan pasir dari sungai sehingga perlu dibersihkan secara nsikala. *k16
1
Komentar