Guru dan Siswa SDN 1 Sulahan Latihan Padamkan Kebakaran
BANGLI, NusaBali
Guru dan siswa SDN 1 Sulahan, Desa Sulahan, Kecamatan Susut, Bangli mengikuti latihan pencegahan kebakaran di lapangan Kecamatan Susut, Senin (13/12).
Latihan ini untuk antisipasi dan penanganan jika terjadi kebakaran. Sebelumnya, beberapa kasus kebakaran terjadi di sekolah. Materi dibawakan Satpol PP dan Pemadam Kebakaran Bangli.
Kasi SDM Damkar Bangli, I Wayan Sudiarta mengatakan SDN 1 Sulahan mengajukan permohonan latihan pencegahan kebakaran dan penyelamatan secara dini. Pelatihan melibatkan guru dan siswa. Tujuannya memberikan pemahaman mengenai penyebab kebakaran dan pengetahuan dasar pencegahan serta latihan mengoperasikan alat pemadam api. “Sebagai langkah antisipasi jika terjadi kebakaran di sekolah,” ungkap Wayan Sudiarta.
Wayan Sudiarta mengungkapkan, latihan diisi dua sesi yakni pemaparan materi dan langsung praktek. Latihan ini melibatkan para guru dan siswa dari kelas IV sampai VI. “Para siswa kami berikan pemahaman tentang berbagai sumber api, semisal korek api,” kata Wayan Sudiarta. Para siswa juga dikenalkan armada damkar, pengenalan alat pemadam api ringan (APAR), dan alat pelindung diri (APD). Menurut Wayan Sudiarta, kegiatan juga diisi dengan simulasi. Para siswa diajak ke TKP dan melihat petugas bekerja saat melakukan pemadaman. SDN 1 Sulahan juga diminta menyediakan alat pemadam api ringan. *esa
Komentar