nusabali

Badung Raih Anugerah Kebudayaan Indonesia 2021

  • www.nusabali.com-badung-raih-anugerah-kebudayaan-indonesia-2021

MANGUPURA, NusaBali
Kabupaten Badung meraih Anugerah Kebudayaan Indonesia (AKI) Tahun 2021 dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbud-Ristek) RI, Kamis (23/12) di Ruang Pertemuan Dinas Kebudayaan, Puspem Badung.

Penghargaan diserahkan langsung Ketua Tim Penilai Nunus Supardi kepada Bupati Badung diwakili Kepala Dinas Kebudayaan Badung I Gede Eka Sudarwitha. Sudarwitha mengatakan, penghargaan untuk Kabupaten Badung merupakan kategori lembaga berdedikasi terhadap kebudayaan. Mewakili Bupati Badung, pihaknya mengucapkan terima kasih, karena Kabupaten Badung sudah menjadi salah satu kabupaten/kota yang mendapat kesempatan dan masuk nominasi dalam kategori Lembaga Pemerintah Daerah, sehingga Badung mendapatkan penghargaan.

Menurutnya, ini merupakan apresiasi bergengsi yang patut disyukuri. AKI merupakan penghargaan yang diberikan Kemendikbud-Ristek kepada individu, kelompok, dan atau lembaga. Khususnya kepada mereka yang berkontribusi, berprestasi, dan berdedikasi tinggi terhadap upaya pemajuan kebudayaan mulai dari perlindungan, pengembangan, pembinaan, dan pemanfaatan Indonesia. “Program ini adalah bentuk komitmen pemerintah terhadap pemajuan kebudayaan dalam rangka pembangunan jati diri dan penguatan karakter bangsa Indonesia,” kata Sudarwitha, mantan Camat Petang itu.

Sementara Ketua Tim Penilai Nunus Supardi, menyampaikan selain Kabupaten Badung, Kota Solo juga menerima penghargaan serupa. “Keduanya berhak menerima plakat dan sertifikat,” katanya.

Dikatakan, anugerah kategori Lembaga Pemerintah Daerah adalah penghargaan kebudayaan yang diberikan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan kepada pemerintah daerah, kabupaten atau kota, yang memiliki dan mengelola sumber daya alam dan budaya secara kreatif, berkeseimbangan, dan berkelanjutan yang melibatkan partisipasi masyarakat, sehingga berdampak pada tingkat kesejahteraan masyarakat dan menginspirasi masyarakat luas. “Selamat kepada Kabupaten Badung,” ucapnya. *ind

Komentar