Pegawai Gotong Royong, Puluhan Kubik Sampah Terangkut
BANGLI, NusaBali
Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta memimpin gotong royong di kota Bangli, Jumat (7/1).
Gotong royong melibatkan pegawai dari seluruh organisasi perangkat
daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Bangli. Gotong royong untuk mewujudkan
kota Bangli menjadi kota bersih. Hasilnya, puluhan kubik sampah
terkumpul dan diangkut ke TPA.
daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Bangli. Gotong royong untuk mewujudkan
kota Bangli menjadi kota bersih. Hasilnya, puluhan kubik sampah
terkumpul dan diangkut ke TPA.
Bupati Sedana Arta menegaskan,
kebersihan dan kelestarian lingkungan harus tetap terjaga dengan baik.
“Kebersihan lingkungan merupakan harga mati yang harus diwujudkan di
Kabupaten Bangli. Gotong royong sebagai warisan leluhur wajib
dilestarikan sebagai identitas budaya masyarakat Bali,” tegas Bupati
Sedana Arta didampingi Wakil Bupati Bangli I Wayan Diar. Bupati
meanyampaikan, semangat gotong royong bisa menular di masyarakat
sehingga budaya gotong royong yang sempat meredup bisa kembali bangkit.
Gotong royong melibatkan pegawai akan dilakukan secara rutin.
Bupati
Sedana Arta mengatakan, kota Bangli secara kewilayahan tidak terlalu
luas, harusnya tidak sulit menatanya. “Bangli harus menjadi kota
terbersih dan indah di Bali. Saya minta OPD terkait dan masyarakat bahu
membahu mewujudkannya,” pinta Ketua DPC PDIP Bangli ini. Wabup Wayan
Diar menambahkan dengan dukungan penuh dari ASN dan masyarakat Bangli,
mimpi menjadikan kota Bangli sebagai kota terbersih di Bali segera
terwujud. “Saya minta masyarakat ikut mengawal dan mendukung program
pembangunan kota Bangli,” harap Wabup Wayan Diar.
Kadis
Lingkungan Hidup Bangli, I Putu Ganda Wijaya mengatakan gotong royong
melibatkan seluruh ASN di lingkungan Pemkab Bangli. Kegiatan dimulai
dari Desa Bunutin sampai Kelurahan Kubu. Semua OPD sudah terbagi di
jalur utama, LC Aya, dan LC Bukal. Putu Ganda mengungkapkan, gotong
royong ASN berhasil mengumpulkan 32 kubik sampah. Sampah yang terkumpul
langsung diangkut ke TPA. “Gotong royong sebagai implementasi program
menjadikan kota Bangli bersih dari sampah dan indah penataan tamannya,”
ujar mantan Kepala Bappeda Bangli ini. *esa
1
Komentar