nusabali

Pengurus PKK Tabanan Sosialisasikan Program Lewat Lomba Vlog

Mantapkan Program Kerja 2022

  • www.nusabali.com-pengurus-pkk-tabanan-sosialisasikan-program-lewat-lomba-vlog

TABANAN, NusaBali
Ketua TP PKK Kabupaten Tabanan Ny Rai Wahyuni Sanjaya mengumpulkan pengurus dan anggota TP PKK untuk memantapkan program kerja 2022, Rabu (26/1).

Ada sejumlah poin yang ditekankan untuk memantapkan program kerja yang dibuat, salah satunya pengurus diminta sosialisasikan program lewat lomba vlog (video blog) mengikuti perkembangan teknologi.

Sesuai program unggulan TP PKK Provinsi Bali, ada dua program yang difokuskan untuk dijalankan saat pandemi Covid-19, yakni melakukan aksi sosial dan sosialisasikan program dengan maksimal. “Kami kumpulkan pengurus mulai dari tingkat desa hingga kabupaten dengan tujuan memantapkan kinerja sesuai program yang kami buat,” ujar Ny Rai Wahyuni, di ruang rapat lantai III Kantor Bupati Tabanan.

Agar program bisa berjalan dengan maksimal, pengurus harus menjalankan sejumlah kiat. Mulai dari mensosialisasikan program melalui dialog interaktif, webinar, sosialisasi tata muka, hingga lomba vlog kegiatan-kegiatan di masing-masing Pokja. “Lomba vlog yang dimaksud artinya sekarang sudah zaman teknologi kita harus mengikuti agar bisa program tersampaikan ke masyarakat,” tuturnya.

Mengenai dua program yang difokuskan tersebut Ny Rai Wahyuni meminta seluruh pengurus sudah bergerak. Program aksi sosial yang akan dilakukan ini antara lain pasar rakyat yang dilaksanakan di 9 kabupaten/kota se-Bali, dan aksi sosial memberikan bantuan kepada ibu hamil, lansia di desa binaan, dan kepada kader PKK yang tersebar di 133 desa di Tabanan. Untuk Kabupaten Tabanan, pasar rakyat akan dilaksanakan di Gedung Kesenian I Ketut Maria pada pertengahan 2022 ini.

“Kepada para ketua TP PKK kecamatan, saya minta mulai sekarang sudah mendata hasil pertanian, hasil usaha peningkatan pendapatan keluarga dan kuliner yang akan ditampilkan. Khususnya, hasil pertanian yang dijual untuk paket agar dikemas dengan baik. TP PKK kecamatan ikut menjadi panitia menyambut masing-masing TP PKK kabupaten/kota se-Bali,” pinta Ny Rai Wahyuni.

Di samping dua program andalan tersebut, TP PKK Tabanan juga mempunyai kegiatan-kegiatan inti yang harus dilaksanakan. Program dimaksud di antaranya peringatan puncak Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK, melaksanakan pembinaan di 20 desa binaan PKK, monitoring Hatinya PKK, dan pilot project keluarga sehat tanggap dan tangguh bencana, peduli stunting dan peduli lingkungan program unggulan Pokja IV.

“Karena program unggulan Pokja IV sudah dituangkan dalam Rakernas IX Tahun 2021, kami minta kepada ketua TP PKK kecamatan setiap tahun menyiapkan desa pilot project keluarga sehat tanggap bencana dan tangguh bencana,” tandas Ny Rai Wahyuni. *des

Komentar