Raih Emas Tinju, Kornelis Dikado Motor
DENPASAR, NusaBali
Ketua Umum Pengprov Persatuan Tinju Amatir (Pertina) Bali, Made Muliawan Arya alias De Gadjah akhirnya memenuhi janjinya memberikan sepeda motor kepada petinju peraih medali emas pada ajang PON XX 2020 Papua.
Petinju Kornelis Kwangu Langu yang turun di Kelas Layang (49 kg) menerima secara simbolis motor Honda Scoopy pada Rabu (2/2) pukul 17.00 Wita di Warung Sang Dewi Jalan Tukad Musi, Denpasar Selatan.
Acara tersebut juga dirangkai dengan syukuran Pengprov Pertina Bali atas prestasi petinju Bali di ajang PON. De Gadjah yang juga Ketua DPD Partai Gerindra Bali mengatakan dulu sebelum gelaran PON dimulai, pihaknya pernah berjanji bagi petinju yang meraih emas, akan diberikan satu unit sepeda motor. Janji tersebut direalisasikan pada awal Februari. "Janji itu saya tepati hari ini," ucap De Gadjah.
De Gadjah mengatakan, dari 6 petinju yang turun di PON Papua, hanya Kornelis Langu yang bisa mendapat emas. Satu medali emas ini sangat berharga karena melepas puasa medali emas sejak 25 tahun terakhir.
Mengingat, sejak gelaran PON Tahun 1996, petinju Bali tidak lagi berhasil mempersembahkan medali emas pada ajang Pekan Olahraga Nasional.
Emas terakhir didapat pada tahun 1996 itu lewat petinju Pino Bahari. Pino pernah mengharumkan nama Bali dengan raihan emas di PON 1989 saat turun di kelas 81kg, kemudian kembali meraih medali emas di PON 1993 saat turun di kelas 81kg dan pada PON XIV 1996 di Jakarta, Pino mendulang emas lagi untuk Bali di kelas 75kg.
De Gadjah yang juga mantan Ketua Pengkot Pertina Denpasar juga tidak melupakan petinju yang lainnya. Bagi peraih medali perak dan perunggu, juga diberikan reward berupa uang tunai. Termasuk juga dua pelatih yang mendampingi tim di Papua lalu.
Yulianus Leo Bunga, dan I Gusti Agung Satrya Wiguna. "Saya ingatkan prestasi yang didapat tolong dipertahankan, yang belum dapat medali emas agar ditingkatkan," harap De Gadjah Wakil Ketua DPRD Kota Denpasar.
Sementara itu Kornelis Kwangu Langu mengaku senang dan mengucapkan terima kasi atas perhatian dari pihak Pertina Bali, terutama Made Muliawan Arya. Harapannya perhatian ini tidak sampai terhenti, dan harap terus ditingkatkan. "Saya ucapkan terima kasih kepada Pertina Bali dan juga Pak De Gadjah, saya harap di PON selanjutnya, bisa menyiapkan dua atau tiga motor lagi," harap Kornelis.
Kata dia, saat ini pihaknya akan berangkat menuju Pelatnas. Namanya dipanggil ke pemusatan latihan petinju nasional itu sebagai persiapan menghadapi SEA Games di Vietnam mendatang.Sementara itu pada ajang PON XX 2020 Papua yang digulirkan di GOR Cendrawasih APO, Kota Jayapura, Rabu (13/10) lalu, Bali menrurunkan 6 petinju.
Dari 6 petinju Pertina Bali mendapatkan 1 medali emas, 2 medali perak, dan 3 medali perunggu. Peraih medali emas Kornelis Kwangu Langu Kelas Layang (49 kg), peraih medali perak Yulius Bria Kelas Bantam (56 kg), Cakti Dwi Putra Kelas Menengah (75 kg), kemudian petinju yang meraih medali perunggu yakni Yulianus Babu Eha Kelas Ringan (60 kg), Jekri Riwu Kelas Welter Ringan (64 kg), dan Krispinus Mariano Wonda Kelas Layang Ringan (46 kg). 7 dek
1
Komentar