Tiga Kabupaten / Kota Tunggu Pengukuhan Pengurus
Jelang Musprov Apindo Bali
DENPASAR,NusaBali
Tiga Dewan Pimpinan Kabupaten/Kota Asosiasi Pengusaha Indonesia (DPK Apindo) di Bali, yakni Buleleng, Gianyar dan Tabanan saat ini sedang menunggu pengukuhan.
Hal tersebut menyusul persiapan agenda Musyawarah Provinsi (Musprov) Apindo Bali yang rencananya akan digelar April mendatang. Musprov baru akan digelar setelah semua Apindo Kabupaten/Kota sudah lengkap kepengurusannya.
“Tiga kabupaten lain (Buleleng, Gianyar dan Tabanan) segera akan menyusul pengukuhan pengurus,” ujar Ketua DPP Apindo Provinsi Bali, I Nengah Nurlaba usai pengukuhan DPK Apindo Karangasem, Jumat (4/2). Untuk Apindo Kabupaten Tabanan rencananya akan dikukuhkan 17 Februari. Berlanjut Apindo Kabupaten Buleleng akhir Februari dan Kabupaten Gianyar pada bulan Maret nanti.
Sedangkan kepengurusan Apindo pada 6 kabupaten/Kota lainnya sudah dikukuhkan, yakni Jembrana, Badung, Denpasar, Klungkung dan Bangli serta Karangasem terakhir pada, Jumat kemarin. “Musprov nanti akan dilaksanakan pada April,” ujar Nurlaba. Melihat dari agenda, Nurlaba yakin sebelum pelaksanaan Musprov, semua kepengurusan Kabupaten/Kota sudah lengkap. Kata dia, hal itu memang merupakan ketentuan dari organisasi Apindo. “Optimis semua akan selesai,” kata Nurlaba, pengusaha asal Kabupaten Jembrana ini. 7 k17
1
Komentar