PSG Puas Madrid 'Mati Kutu'
PARIS, NusaBali
Paris Saint-Germain (PSG) sukses membuat Real Madrid ‘mati kutu’ dan tak berkutik.
Pelatih Mauricio Pochettino mengapresiasi pemainnya dan puas dengan penampilan Les Parisien meski menang 1-0, pada leg pertama 16 besar Liga Champions, di Parc des Princes, Rabu (16/2) dinihari WITA. Gol Kylian Mbappe pada menit ke-94 memberikan PSG modal yang lebih baik ke leg kedua di Santiago Bernabeu pada Kamis (10/3) dinihari WITA. Secara umum PSG tampil lebih baik dari Madrid. Mereka mendominasi penguasaan bola dan di saat yang sama menyekat serangan Madrid dengan cepat. Akibatnya, Madrid tak satu pun membuat tembakan on target, dan hanya tiga percobaan. Sedangkan PSG 15 percobaan dengan 8 on target.
"Saya sangat senang. Performa tim sangat bagus. Kami secara umum lebih baik daripada Real, kami layak mendapatkan kemenangan ini," ungkap Pochettino, di situs resmi UEFA.
"Masih ada satu laga lagi, tapi penting mengambil langkah. Ini laga yang sangat bagus. Kami memotong jalur umpan mereka dengan mendesak para gelandang Madrid,"tambah pelatih asal Argentina itu.
Sementara itu, pelatih Madrid Carlo Ancelotti melontarkan puja-puji setinggi langit untuk Mbappe. Dia santer dikabarkan gabung Los Blancos pada musim panas 2022 saat kontraknya di PSG habis. Mbappe menyuguhkan penampilan brilian untuk membuat Ancelotti terkagum-kagum dengan bakatnya.
"Laga ini harusnya jadi partai final. Mbappe tak terbendung, kami telah mencoba mengendalikannya. Eder Militao melakukannya dengan sangat baik, tetapi Kyllian pemain yang selalu menciptakan sesuatu. Dia pemain terbaik di sepakbola Eropa," kata Ancelotti.
Kini tantangan besar menunggu Madrid pada leg kedua 16 besar yang berlangsung pada 10 Maret 2022. Ancelotti mengakui timnya tidak bermain bagus. Namun dia menegaskan timnya belum habis dan akan lebih menekan pada leg kedua nanti.
Ya, Madrid ngebet memboyong Mbappe dari PSG, dengan mengajukan tawaran resmi 154 juta pounds pada musim panas 2021. Namun PSG menolak dan kini mereka anan sulit menahan Mbappe ke Madrid pada musim panas 2022. Hngga kini Mbappe tidak menunjukkan tanda-tanda memperpanjang kontraknya.
Mbappe tampil gemilang dan seolah menyelamatkan muka Lionel Messi yang gagal mengeksekusi penalti. Mbappe dijatuhkan Dani Carvajal di kotak penalti. Wasit pun memberi penalti usai dikonfirmasi Video Assistant Referee (VAR). *
Komentar