Diguyur Hujan, Klungkung Dikepung Pohon Tumbang
SEMARAPURA, NusaBali
Sejumlah pohon di Klungkung bertumbangan karena diguyur hujan deras disertai angin kencang, Senin (21/2).
Tidak ada korban jiwa dalam musibah ini. Namun batang pohon dan material longsor ke jalan raya menimbulkan kemacetan arus lalu lintas.
Menindaklanjuti musibah tersebut, Tim dari BPBD Klungkung langsung turun ke lokasi kejadian untuk mengevakuasi material. Kepala Pelaksana BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Klungkung I Putu Widiada mengatakan ada pun penanganan bencana akibat hujan deras, di antaranya penanganan pohon Nangka tumbang hingga menutup seluruh akses jalan, di Dusun Kawan, Desa Paksebali, Kecamatan Dawan. Pohon Nangka tumbang menutup seluruh akses jalan di perbatasan Desa Timuhun - Desa Bungbungan, Kecamatan Banjarangkan
Pohon Kapuk tumbang juga menutup seluruh akses jalan dan menimpa kabel listrik milik PLN di Kelurahan Semarapura Kelod Kangin, Kecamatan Klungkung.
Pohon Bambu dan Wani tumbang hingga menimpa kabel listrik Milik PLN, di Desa Nyanglan, Kecamatan Banjarangkan. Penanganan pohon Wani tumbang menutup seluruh akses jalan, dan penanganan pohon Nangka, di Desa Dawan Kaler, Kecamatan Dawan. Pohon Jati tumbang menutup seluruh akses jalan di Dusun Buayang, Desa Gunaksa, Kecamatan Dawan. "Begitu mendapat laporan kita langsung penanganan ke lokasi, dengan 4 unit mobil operasional dan 6 unit gergaji mesin," ujar Widiada.
Laporan yang masuk melalui grup WhatsApp dari pukul 05.00 Wita-14.00 Wita, petugas pun memprioritaskan penanganan yang menganggu fasilitas umum terutama pohon tumbang menutup akses jalan. "Tidak ada korban jiwa dalam musibah ini," imbuh Widiada.
Widiada mengimbau kepada masyarakat untuk selalu waspada terutama saat turun hujan deras disertai angin kencang, karena berpotensi menyebabkan pohon tumbang dan tanah longsor. "Kami imbau agar masyarakat tetap waspada," kata Widiada.*wan
1
Komentar