Dishub Siagakan Belasan Personil Pantau LPJU Saat Nyepi
SINGARAJA, NusaBali
Sebanyak 19 orang personil Dinas Perhubungan (Dishub) Buleleng distandbykan untuk memantau dan memadamkan Lampu Penerangan Jalan Umum (LPJU) saat Nyepi, Kamis (3/3).
Belasan personil tersebut akan ditugaskan di empat pos wilayah Buleleng, yakni pos Buleleng barat, timur, tengah dan Buleleng atas. Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Buleleng Gede Gunawan Adnyana Putra, Selasa (1/3) kemarin mengatakan, untuk mendukung perayaan Nyepi, Dishub Buleleng akan memadamkan line LPJU bertahap. Sedangkan LPJU yang menggunakan line akan dimatikan serentak pada Rabu (2/3) pada pukul 19.00 Wita. Selain LPJU juga menyasar 15 traffic light dan warning light. Seluruh LPJU maupun traffic light akan dihidupkan kembali pada Jumat (4/3).
“Kami nanti akan bagi personil di empat pos untuk standby memantau LPJU yang tersebar di wilayah Buleleng sebanyak 15.999 titik. Perayaan Nyepi kami memberikan pelayanan maksimal terutama pemutusan LPJU. Karena selama ini dari belasan ribu titik LPJU kadang ada lampu yang harus dihidupkan dan dimatikan secara manual, sehingga memerlukan personil,” ucap Gunawan.
Sementara itu untuk memaksimalkan pelayanan saat Nyepi, Dinas Perhubungan didukung PLN ULP Singaraja, dengan peminjaman 4 unit motor listrik (molis). Dukungan tersebut disambut antusias oleh Gunawan. Dia mengatakan kendaraan molis sangat mendukung dalam patroli dan pemantauan saat Nyepi.
Manager PLN ULP Singaraja Ida Bagus Komang Darma Yudanta mengatakan, empat unit molis yang dipinjam pakaikan kepada Dishub Buleleng, untuk mendukung kelancaran perayaan Nyepi Tahun Saka 1944. Spesifikasi molis yang ramah lingkungan disebutnya sangat efisien membantu petugas Dishub menjangkau titik LPJU yang perlu penanganan darurat saat Nyepi. Selain efisien juga tak mengganggu perayaan Nyepi, karena merupakan kendaraan yang tidak bising.
“Ini bentuk sinergi kami dengan Dishub Buleleng untuk melancarkan perayaan Nyepi. Molis kami ini kami pinjamkan karena sangat efektif dan efisien membantu kerja petugas Dishub dalam menangani LPJU yang memerlukan penanganan segera,” jelas Darma Yudanta.
Molis yang diberikan pun memiliki dua baterai dengan kapasitas daya pakai 120 kilometer. Jika baterai habis pun dapat di cas dimana saja dan kapan saja asalkan ada sambungan listrik. Sehingga tak perlu ada kekhawatiran saat menggunakan molis.*k23
1
Komentar