Pamelaspasan Tapal Batas Setra, Bupati Sanjaya Apresiasi Krama Kalanganyar
TABANAN, NusaBali
Bupati Tabanan I Komang Gede Sanjaya mengapresiasi krama Banjar Adat Kalangnyar, Desa Sudimara, Kecamatan Tabanan.
Apresiasi tesebut sehubungan keberhasilan warga Banjar Kalanganyar, menentukan tapal batas setra dengan musyawarah mufakat. Hal tersebut disampaikan Bupati Komang Gede Sanjaya, saat menghadiri Upacara Pamelaspas di Setra Adat Kalanganyar, Kamis (10/3). Dia pun mengaku bahagia bisa bertatap muka langsung dengan masyarakat Kalanganyar.
“Artinya saya memiliki tokoh di sini sangat berkomitmen dalam membangun wilayah yang sangat sesuai dengan visi misi Nangun Sat Kerthi Loka Bali melalui Pola Pembangunan Semesta Berencana di Kabupaten Tabanan menuju Tabanan Era Baru yang Aman, Unggul dan Madani (AUM),” tegas Sanjaya.
Konsep Nangun Sat Kerthi Loka Bali dikatakannya sudah sangat sesuai bagaimana melestarikan alam secara sekala dan niskala. Untuk itu, Sanjaya meminta agar masyarakat selalu menjaga alam dengan baik. Juga jaga persatuan dan semangat gotong-royong antar warga, sehingga apa yang menjadi cita-cita bersama bisa tercapai.“Kalau masyarakat sudah kompak bersatu seperti ini, saya di eksekutif dan Pak Made Dirga di legislatif serta Pak Made Urip di DPR RI, tidak akan surut-surut membantu masyarakat di sini. Itu komitmen kami di pemerintah,” kata Sanjaya menyebut nama Ketua DPRD Tabanan I Made Dirga dan anggota DPR RI asal Tabanan I Made Urip.
Sementara itu Ketua Panitia Karya Pamelaspasan I Made Marya mewakili warga Banjar Adat Kalanganyar mengucapkan terimakasih yang setinggi-tingginya. Ia berharap, pemerintah dapat selalu hadir dalam setiap pembangunan di masyarakat terutama di Banjar Adat Kalanganyar. *k17
Komentar