nusabali

Giliran Distributor Minyak Goreng Disidak

  • www.nusabali.com-giliran-distributor-minyak-goreng-disidak

MANGUPURA, NusaBali
Kelangkaan minyak goreng beberapa bulan terakhir membuat aparat kepolisian melakukan inspeksi mendadak (Sidak) ke distributor.

Mulai dari Kapolri sampai Kapolsek melakukan pengecekan, baik di tempat industri, distributor, maupun ke pasar-pasar. Sidak tersebut dilakukan karena kelangkaan minyak goreng sudah berlangsung lama, hingga mengakibatkan harga melambung tinggi. Pengecekan yang dilakukan oleh aparat kepolisian untuk mengetahui kondisi riil di lapangan dan juga mengantisipasi oknum nakal melakukan penimbunan.

Seperti yang dilakukan oleh Kapolsek Abiansemal Kompol Ruli Agus Susanto bersama jajarannya sidak CV Ratna Sari Olein, Kamis (17/3) kemarin. Perusahaan yang berada di Jalan Raya Pitu, Desa Sibangkaja Kecamatan Abiansemal Badung tersebut disidak karena merupakan salah satu distribusi minyak goreng di wilayah Kecamatan Abiansemal.

Mantan Kasi Negosiator Dit Samapta Polda Bali ini menjelaskan pengecekan ini bertujuan mengetahui secara langsung dan memastikan stok serta distribusi minyak goreng di wilayah Kecamatan Abiansemal masih aman. “Ketersediaan minyak goreng dalam kemasan, berdasarkan pengecekan hari ini tidak ada masalah dan tidak ada penimbunan," terangnya.

Kapolsek mengajak masyarakat tidak panik atau khawatir sehingga melakukan pembelian secara berlebihan yang justru bisa menyebabkan terjadinya kelangkaan minyak goreng di pasaran. “Sesuaikan saja dengan kebutuhan, tidak ada penimbunan. Kami  akan pantau terus lokasi-lokasi di tempat peredaran atau penjualan berlangsung,” tandasnya. *pol

Komentar