30 Tahun Pengabdian, Alumni Akpol 1992 Gelar Bakti Sosial
DENPASAR, NusaBali
Alumni Akpol 1992 bekerja sama dengan Badan Intelejen Negara (BIN) Wilayah Provinsi Bali mengadakan kegiatan vaksinasi dan pembagian minyak goreng gratis di Vihara Satya Dharma, Benoa, Kelurahan Pedungan, Kecamatan Denpasar Selatan, Minggu (27/3).
Salah seorang alumni Akpol 1992 Kombes Pol I Gusti Ngurah Rai Mahaputra, yang saat ini menjabat sebagai Kabidkum Polda Bali mengatakan pandemi Covid-19 sampai saat ini belum berakhir. Bakti sosial ini merupakan bentuk kepedulian Polri kepada masyarakat dengan memberikan pelayanan kesehatan secara gratis. “Kegiatan ini digelar wujud kepedulian kepada masyarakat. Kami telah mengabdi 30 tahun untuk negara,” kata alumni 1992 yang disebut Batalyon Pratisara Wirya.
Kegiatan vaksin ini digelar dua hari hingga Senin (28/3) hari ini, menargetkan ribuan masyarakat dengan melibatkan sejumlah pihak terkait. “Semoga vaksin booster ini bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan. Saya berharap semakin banyak masyarakat yang divaksin, akan memberikan perlindungan yang maksimal kepada kita semuanya dan semoga perekonomian khususnya di Bali dapat berjalan normal kembali,” harap Kombes Gusti Ngurah Rai yang kemarin didampingi Kabinda Bali Brigjen Pol Hadi Purnomo. *pol
Komentar