Pemkab Klungkung Ngaturang Pangayar di Pura Ulun Danu
SEMARAPURA, NusaBali
Pemkab Klungkung ngaturang Bakti Pangayar, serangkaian Karya Pujawali Ngusaba Kadasa di Pura Ulun Danu Batur, Desa Batur, Kecamatan Kintamani, Bangli, Redite Paing, Wuku Sinta, Minggu (27/3) pagi.
Bakti Panganyar dipimpin Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta bersama Ny Ayu Suwirta, didampingi Sekda Klungkung I Gede Putu Winastra, Wakil Ketua DPRD Klungkung Tjokorda Gde Agung, dan segenap jajaran OPD Pemkab Klungkung.
Kata Bupati, Bakti Panganyar merupakan kewajiban Pemkab Klungkung dalam memperkokoh spiritual umat dan wujud syukur dan bakti kehadapan Ida Sang Hyang Widhi Wasa/Ida Bhatara di Pura Ulun Danu Batur.
Bupati berharap Pemkab Klungkung senatiasa diberikan keselamatan dan kerahayuan serta diberikan tuntunan untuk melaksanakan tugas serta menyejahterakan masyarakat. "Panganyar ini diharapkan mampu menciptakan kerahayuan jagat Klungkung dan Bali pada umumnya serta memohon pandemi Covid-19 segera berakhir dan kembali kehidupan normal," harap Bupati Suwirta.
Pangemong Pura Ulun Danu Batur Jero Gede Batur Duran Puncak mengatakan, karya ini sudah berlangsung bertepatan dengan Purnama Sasih Kadasa, Kamis (17/3). Selama karya pujawali, masing-masing kabupaten/kota juga diberikan kesempatan ngaturang Bakti Panganyar.
Jero Gede Batur Duuran juga menyatakan karya pujawali tahun ini sama seperti sebelum-sebelumnya. Melihat perkembangan Covid-19, pihaknya memastikan bahwa rangkaian upacara menerapkan protokol kesehatan (prokes) untuk mencegah penyebaran virus Covid-19. "Salah satunya dengan menyediakan tempat cuci tangan," ujarnya.*wan
Komentar