nusabali

Polresta Gencar Razia Malam Hari

  • www.nusabali.com-polresta-gencar-razia-malam-hari

DENPASAR, NusaBali
Mengantisipasi aksi kejahatan jelang Lebaran khususnya pada malam hari, Kapolresta Denpasar memerintahkan jajaran untuk tingkatkan razia malam hari.

Sasarannya balap liar, pencurian, dan kejahatan jalanan lainnya yang dapat mengganggu Kamtibmas.  Menindaklanjuti perintah tersebut seluruh Polsek di wilayah hukum Polresta Denpasar melakukan patroli dan razia. Polsek Denpasar Barat tingkatkan patroli dan gelar razia kendaraan bermotor. Kegiatan tersebut untuk membatasi ruang gerak pelaku tindak pidana dan mencegah lolosnya barang hasil kejahatan.

"Kemarin malam (Kamis malam) kami gelar razia di depan Polsubsektor Monang Maning, Jalan Gunung Batukaru, Desa Tegal Kertha Denpasar Barat. Ada puluhan sepeda motor yang kami razia. Kegiatan ini akan terus dilakukan," ungkap Kapolsek Denpasar Barat Kompol I Made Hendra Agustina, Jumat (22/4).

Kegiatan serupa dilakukan oleh aparat Polsek Denpasar Selatan. Kegiatan patroli yang dipimpin oleh Panit 2 Reskrim Ipda I Wayan Sudarsana dan Panit 3 Sabhara Aiptu I Made Mahardika bersama 10 personil dilaksanakan di kawasan Jalan Raya Pemogan, Jalan Pulau Bungin, Jalan Pulau Moyo, dan Jalan Raya Sesetan.

Dimana dalam kegiatan patroli hunting tersebut menyasar kantong-kantong parkir kendaraan yang jadi tempat para maling motor yang menyasar kunci nyantol. Selain itu mengantisipasi aksi balapan liar. Selama patroli berlangsung tidak ditemukan pelanggaran.

"Kami tidak temukan kejahatan. Hanya saja ada beberapa kelompok pemuda yang ngumpul hingga larut malam di kawasan Taman Pancing. Beberapa di antara mereka tidak pakai masker. Mereka diberikan teguran untuk tidak lalai menerapkan Prokes," ungkap Ipda Wayan Sudarsana. *pol

Komentar