nusabali

Bali Wonder Fashion Festival 2022 Tampilkan Pesona Busana Daur Ulang Karya Lenny Hartono

  • www.nusabali.com-bali-wonder-fashion-festival-2022-tampilkan-pesona-busana-daur-ulang-karya-lenny-hartono

GIANYAR, NusaBali.com – Peragaan busana karya desainer-desainer terkemuka Pulau Dewata ditampilkan dalam Bali Wonder Fashion Festival 2022 yang digelar di Gianyar, Minggu (8/5/2022) malam.

Nama-nama kondang di dunia fashion memeriahkan pergelaran dengan tema ‘Beauty and Creativity in Paradise Island’ yang dibuka oleh Ketua Dekranasda Bali, Putri Suastini Koster. 

Karya busana Lenny Hartono pada gelaran ini mengundang perhatian karena menampilkan busana daur ulang yang ditampilkan oleh Stars Model Look, terlihat elegan dan dapat dikenakan pada kegiatan sehari-hari.

Lenny Hartono pun optimis dapat mengeksplorasi pengembangan busana daur ulang plastik buble wrapped-nya dengan bahan material lainnya seperti produk daur ulang serat staple (dacron dsb).

“Harapannya, langkah ini bisa menggugah masyarakat agar mengurangi timbulan sampah plastik demi menjaga kelestarian ekosistem Bali sesuai dengan Peraturan Gubernur Bali Nomor 97 Tahun 2018 tentang Pembatasan Timbulan Sampah Plastik Sekali pakai,” ungkap desainer yang juga founder Stars Model Look ini.

Pada bagian lain Lenny Hartono memberikan apresiasi kepada Dekranasda Bali yang giat menata fashion di Bali agar lebih terarah dan tentunya tetap dalam konsep pelestarian budaya Bali dengan mengedepankan kain-kain tenun Bali. Ia pun menegaskan kesiapan menampilkan karya daur ulang yang dipadukan dengan kain endek Bali.

Selain Lenny Hartono, desainer yang menampilkan karyanya di even yang digelar di Kori Maharani Villas di Bypass IB Mantra Gianyar yakni Tjok Abi, Rhea Cempaka, Dewi Anyar, Manik Galih, Rakaory, Amy Dee, Dian Susanti serta Asosiasi Perancang Busana Gianyar.

Sementara itu Dewa Partika yang merupakan penggagas event Bali Wonder Fashion Festival 2022 yang juga owner WA Creative Management mengatakan Bali Wonder Fashion Festival terinspirasi dari karya-karya kreatif penuh keajaiban dari para desainer yang ada di Bali.

“Ke depannya event ini diharapkan bisa menjadi event tahunan dan menjadi salah satu dari sekian event fashion festival di Bali, dan akan berlangsung di seluruh kabupaten kota yang ada di Bali,” terang  Dewa Partika.

Selain Putri Suastini Koster, peragaan busana ini juga dihadiri  Ketua Dekranasda Kabupaten Gianyar Ida Ayu Surya Adnyani Mahayastra, Wakil Bupati Gianyar Anak Agung Gede Mayun beserta Diana Dewi Agung Mayun, Ketua Gatriwara Kabupaten Gianyar, Ayu Tagel Winarta, Kadisperindag Kabupaten Gianyar Ni Luh Gede Eka Suary, Selly Mantra.


Komentar