SDN 4 Kubu Dipindah ke TK Pembina Bangli
BANGLI, NusaBali
Gedung SDN 4 Kubu Bangli rencananya dimanfaatkan untuk kantor BPBD Bangli.
SDN 4 Kubu akan dipindahkan ke TK Pembina Bangli di Banjar Tegal Suci, Kelurahan Kubu. Rencana perpindahan saat tahun ajaran baru 2022/2023. Kadis Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Bangli, Komang Pariarta, menjelaskan saat ini SDN 4 Kubu ada di areal eks gedung SD Internasional, Kelurahan Kubu.
Komang Pariarta mengatakan, imbas pergeseran itu, TK Pembina Bangli menempati gedung eks SMKN 4 Bangli yang bersebelahan dengan SMPN 2 Bangli di Kelurahan Kubu. “Agar bisa melakukan pemindahan, kami pastikan gedung pengganti layak ditempati. Kami akan menyiapkan sarana pendukung. Ada perbaikan gedung dan menambah fasilitas untuk TK,” jelas Komang Pariarta, Senin (9/5). Disdikpora siapkan anggaran ratusan juta untuk perpindahan dan perbaikan gedung sekolah. Saat ini sedang mengurus dokumen pekerjaan proyek tersebut. Jika pekerjaan rampung lebih cepat, maka perpindahan bisa dimajukan. *esa
Komang Pariarta mengatakan, imbas pergeseran itu, TK Pembina Bangli menempati gedung eks SMKN 4 Bangli yang bersebelahan dengan SMPN 2 Bangli di Kelurahan Kubu. “Agar bisa melakukan pemindahan, kami pastikan gedung pengganti layak ditempati. Kami akan menyiapkan sarana pendukung. Ada perbaikan gedung dan menambah fasilitas untuk TK,” jelas Komang Pariarta, Senin (9/5). Disdikpora siapkan anggaran ratusan juta untuk perpindahan dan perbaikan gedung sekolah. Saat ini sedang mengurus dokumen pekerjaan proyek tersebut. Jika pekerjaan rampung lebih cepat, maka perpindahan bisa dimajukan. *esa
1
Komentar