nusabali

Dihempas Tebing Longsor, Mobil dan Pengemudi Masuk ke Dalam Jurang di Payangan

  • www.nusabali.com-dihempas-tebing-longsor-mobil-dan-pengemudi-masuk-ke-dalam-jurang-di-payangan

GIANYAR, NusaBali.com –  Sebuah mobil pick up berikut pengemudinya dihempas material tanah longsor saat hendak melewati  Jalan Raya Bunteh, Banjar Bunteh, Desa Kerta, Payangan, Kamis (19/5/2022) pagi.

Akibatnya mobil berikut pengemudi, jatuh ke dalam jurang sedalam 6 meter. Peristiwa yang trejadi pada pukul 09.30 Wita ini terjadi saat I Nyoman Lunas, 51, didampingi istrinya, Ni Made Kartini, 45, hendak melewati TKP pasca berjualan di pasar Wangaya Denpasar. Namun ketika akan melintas, mobil terhalang material longsor.  Warga asal Banjar Pilan Desa Kerta itu pun membersihkan jalanan agar bisa dilewati kendaraan.

"Saya bersama suami saya I Nyoman Lunas sepulang dari berjualan di Pasar Wangaya Denpasar dan hendak Pulang ke Dusun Saren dalam perjalanan sampai di Jembatan Bunteh Saya bersama suami saya berhenti karena ada longsor di sebelah Timur dari Jembatan Menuju Dusun Bunteh. Agar bisa melewati lokasi longsor saya bersama suami saya membersihkan material tanah longsor tersebut dengan menggunakan tangan saya," jelas Kartini.

Kartini sempat melihat ke arah atas dan memberitahu suaminya,” Pak ngerosok yeh ajak tanah (Pak awas akan longsor lagi, Red).” Sayangnya I Nyoman Lunas tidak menghiraukan sampai terjadi longsor yang menyebabkan dirinya dan mobil pick up ikut terbawa tanah longsor, masuk  ke dalam  jurang sebelah selatan dari jembatan tersebut.

Begitu mendapatkan laporan, polisi langsung meluncur mendatangi dan melakukan olah TKP. Polisi bersama warga setempat juga mengevakuasi korban yang nyaris tertimbun tanah longsor.   "Korban mengalami luka lecet dari bagian pinggang sampai kaki sebelah kiri. Sudah dibawa ke Rumah Sakit Payangan untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut," jelas Kapolsek Payangan AKP I Putu Agus Ady Wijaya di lokasi. *nvi

Komentar