Anjing Liar Resahkan Pedagang di Pasar Kidul
BANGLI, NusaBali
Anjing liar berseliweran di Pasar Kidul, Bangli. Anjing-anjing itu lalu lalang di areal lapak pedagang. Anjing liar sering naik ke lapak.
Para pedagang resah dan berharap pengelola Pasar Kidul bisa menanggulangi anjing liar. Para pedagang juga khawatir anjing liar ini menggigit pengunjung pasar.
Salah seorang pedagang, Jro Sutiasih mengatakan anjing lair sering kencing dan buang kotoran dekat lapak pedagang. Anjing liar juga merusak barang dagangan. “Anjing berkeliaran di lantai satu maupun lantai dua,” ungkap Jro Sutiasih, Selasa (21/6). Pedagang dan pengunjung pasar perlu kenyamanan dari anjing liar. Dinas terkait diminta melakukan penanggulangan agar tidak ada korban gigitan anjing liar.
Kepala Pasar Kidul Bangli, I Dewa Gede Agung Adi Oka mengakui sering menerima laporan dari para pedagang. Anjing liar masuk ke dalam pasar saat pasar tutup. Anjing masuk lewat celah pintu pagar. Warga diperkirakan sengaja buang anjing di areal pasar. Dinas Pertanian Ketahanan Pangan dan Perikanan (PKP) bangle sempat mengeliminasui anjing liar di Pasar Kidul. Saat itu ada protes dari warga yang mengaku sebagai pemilik anjing yang dieliminasi. Dewa Adi Oka mencoba menyiasati dengan merapatkan celah pintu agar anjing tidak bisa masuk. *esa
Salah seorang pedagang, Jro Sutiasih mengatakan anjing lair sering kencing dan buang kotoran dekat lapak pedagang. Anjing liar juga merusak barang dagangan. “Anjing berkeliaran di lantai satu maupun lantai dua,” ungkap Jro Sutiasih, Selasa (21/6). Pedagang dan pengunjung pasar perlu kenyamanan dari anjing liar. Dinas terkait diminta melakukan penanggulangan agar tidak ada korban gigitan anjing liar.
Kepala Pasar Kidul Bangli, I Dewa Gede Agung Adi Oka mengakui sering menerima laporan dari para pedagang. Anjing liar masuk ke dalam pasar saat pasar tutup. Anjing masuk lewat celah pintu pagar. Warga diperkirakan sengaja buang anjing di areal pasar. Dinas Pertanian Ketahanan Pangan dan Perikanan (PKP) bangle sempat mengeliminasui anjing liar di Pasar Kidul. Saat itu ada protes dari warga yang mengaku sebagai pemilik anjing yang dieliminasi. Dewa Adi Oka mencoba menyiasati dengan merapatkan celah pintu agar anjing tidak bisa masuk. *esa
1
Komentar