nusabali

Loka Antara Setor Formulir Bacaleg NasDem

  • www.nusabali.com-loka-antara-setor-formulir-bacaleg-nasdem

Saat datang serahkan formulir bacaleg, Loka Antara mengenakan batik bernuansa Golkar namun kenakan jas NasDem.

Benar-benar Hengkang dari Partai Golkar

TABANAN, NusaBali
Mantan vokalis Fraksi Golkar DPRD Tabanan dua periode (2004-2009 dan 2009-2014), I Ketut Loka Antara, benar-benar hengkang dari Golkar. Terbukti dia datang ke acara pelantikan pengurus Partai NasDem se-Kecamatan Tabanan yang digelar di Banjar Sanggulan, Desa Banjar Anyar, Kecamatan Kediri, Tabanan, Sabtu (1/4) sore. Loka Antara datang untuk setorkan formulir bakal calon legislatif (Bacaleg) NasDem. Ia datang dengan batik bernuansa Golkar namun kenakan jas NasDem.

Loka Antara serahkan formulir Bacaleg NasDem untuk tarung di level kabupaten. Formulir bacaleg diterima Sekretaris DPD NasDem Tabanan, Ngurah Budi. Politisi asal Desa Bantas, Kecamatan Selemadeg Timur, ini mengaku berminat gabung sebagai Caleg NasDem untuk membantu partai besutan Surya Paloh itu meraih satu kursi di DPRD Tabanan dari daerah pemilihan (Dapil) Tabanan II meliputi Kecamatan Pupuan, Kecamatan Selemadeg, Kecamatan Selemadeg Barat, dan Kecamatan Selemadeg Timur. “Saya konsisten dengan ucapan dan tegas dalam sikap. Saya tepati janji untuk serahkan formulir bacaleg,” tandas Loka Antara.

Saat acara pelantikan pengurus NasDem kecamatan Tabanan dilangsungkan, Loka Antara bersama sejumlah tokoh partai non NasDem lainnya tinggal di luar. Begitu acara selesai barulah mereka masuk dan setorkan formulir. “Saya belum masuk sebagai kader maupun pengurus NasDem. Saya datang selaku independen untuk serahkan formulir bacaleg,” tegasnya. Meski bukan sebagai kader, namun Loka menegaskan sikapnya siap membesarkan NasDem dan merebut 1 kursi DPRD Tabanan di Dapil II.

Sebelumnya jajaran pengurus Partai NasDem Tabanan bertandang ke rumah politisi Golkar ini di Desa Bantas, Kecamatan Selemadeg Timur, Tabanan, Kamis (30/¬3). NasDem melamar Loka Antara sekaligus me¬nyo¬dorkan formulir bakal calon legislatif (caleg) untuk Pileg 2019 bagi yang be¬r¬sangkutan.

Rombongan yang mendatangi Loka Antara di rumahnya, Kamis siang pukul 11.00 Wita itu, dipimpin la¬ngsung Ketua DPD NasDem Tabanan, I Wayan Sarjana. Loka Antara menerima kedatangan pengurus Nas¬Dem bersama ayahnya, I Ne¬ngah Beregeg, yang notabene dedengkot Golkar Tabanan.

Baik Nengah Beregeg maupun Loka Antara selama ini dikenal sebagai vokalis Golkar dan sama-sama pernah duduk sebagai anggota Fraksi Golkar DPRD Ta¬ba¬nan. “Saya disodori formulir bakal caleg NasDem. Atas seizin senior sekaligus orangtua, saya siap maju bersama NasDem,” tandas Loka Antara kepada Nusa¬Bali seusai menerima kedatangan rombongan NasDem.

Ketut Loka Antara sendiri merupakan kader Golkar kesekian di Bali yang ban¬ting haluan gabung ke NasDem. Sebelumnya, sederet kader Golkar sudah lebih dulu bergabung, termasuk IB Oka Gunastawa (kini Ketua DPW NasDem Bali) dan AA Ngurah Widiada (Ketua DPD NasDem Denpasar). Bahkan, putra de¬de¬ngkot Golkar I Gusti Ngurah Alit Yudha dari Puri Carangsari, Desa Carang¬sari, Kecamatan Petang, Badung, yakni I Gusti Agung Danil Yunandha Yudha, juga telah gabung ke NasDem, setahun lalu. * k21

Komentar