Bali United Dihuni Pemain 'Paling Tua'
Bali United
Made Andhika Wijaya
Kompetisi Liga 1 2022/2023
Serdadu Tridatu
Alexander Maha Putra Oemanas
MANGUPURA, NusaBali - Usia rata-rata pemain Bali United terbilang ‘paling tua’ bila dibandingkan umum pemain klub lainnya peserta Kompetisi Liga 1 2022/2023. Usia rata-rata pemain Serdadu Tridatu 28,5 tahun. Angka itu jadi usia pemain paling tua dibandingkan usia pemain dari klub lainnya.
Media ofisial Bali United, Alexander Maha Putra Oemanas pada Sabtu (16/7) mengakui, bahwa musim ini Bali United dihuni para pemain yang sedang memasuki usia emas bagi pesepakbola, yakni di rata-rata usia 28.5 tahun. Ilija Spasojevic dkk menduduki peringkat pertama skuad paling senior dari 18 klub Liga 1. Posisi kedua ditempati PSS Sleman dengan rerata usia 27.2 tahun.
Menurut pria yang biasa disapa Alex itu, dalam skuad Bali United memiliki enam amunisi muda di bawah usia 25 tahun, yaitu Komang Tri Arta, Kadek Dimas, dan Gede Agus Mahendra yang sama-sama baru berumur 20 tahun. Sedangkan dua pemain promosi, Komang Aryantara dan I Made Tito Wiratama baru menginjak 17-18 tahun.
Kehadiran pemain muda tersebut, kata Alex, menambah kesegaran serta eksplosivitas tim Bali United. Ditambah lagi dengan pemain berpengalaman dan senior seperti Leonard Tupamahu dan Fadil Sausu, akan menjadi kombinasi yang tepat untuk menjalani 34 laga Liga 1 musim ini.
"Komposisi skuad yang mumpuni memegang peranan penting bagi sebuah klub sebelum mengarungi satu musim kompetisi. Akan menjadi keuntungan jika tim memiliki kedalaman serta kualitas pemain merata untuk menghadapi ketatnya persaingan menjadi sang juara," tegas Alex.
Menurut Alex, setiap klub tentu memiliki kriteria tersendiri untuk menilai kualitas setiap pemain untuk didatangkan atau dipertahankan dalam skuad. Namun, umumnya kemampuan individu serta usia jadi tolok ukur utama.
Alex menambahkan, rata-rata usia pemain dalam sebuah klub selalu menjadi topik yang hangat dibicarakan. Sebab, masih banyak orang beranggapan, jika tim didominasi pemain senior, maka akan mengalami kesulitan tampil maksimal.
"Anggapan tersebut tidak sepenuhnya benar, sebagai contoh, di gelaran Liga 1 2021/2022, Bali United yang memiliki total rata-rata usia pemain 29 tahun mampu mematahkan keraguan dengan berhasil merengkuh titel juara musim itu," tutur Alex.
Melansir data dalam situs Transfermarkt musim lalu, Serdadu Tridatu menjadi tim yang memiliki rata-rata usia pemain paling senior atau tua di antara 18 klub. Meskipun begitu, pemain asuhan Stefano Cugurra itu mampu menunjukkan permainan solid. Mereka memiliki catatan 23 kemenangan dari 34 pertandingan, serta mencetak 57 gol dan kebobolan 26 kali. Berkat statistik impresif itu, Bali United mengukir sejarah dengan meraih trofi juara Liga 1 untuk kedua kali beruntun. dek
Rata-rata Usia tim Liga 1 2022/2023
(data Transfermarkt):
1. Bali United (28.5 tahun)
2. PSS Sleman (27.2 tahun)
3. Madura United FC (26.9 tahun)
4. Bhayangkara FC (26.6 tahun)
5. Persik Kediri (26.6 tahun)
6. RANS Nusantara FC (26.6 tahun)
7. Dewa United FC (26.4 tahun)
8. Arema FC (26 tahun)
9. Persis Solo (26 tahun)
10. Persita Tangerang (25.8 tahun)
11. Persikabo 1973 (25.3 tahun)
12. Persija Jakarta (25.5 tahun)
13. PSIS Semarang (25.4 tahun)
14. PS Barito Putera (25.3 tahun)
15. Borneo FC Samarinda (25.2 tahun)
16. Persib Bandung (25.1 tahun)
17. PSM Makassar (25 tahun)
18. Persebaya Surabaya (22.4 tahun).
Komentar