Made Arianti Sumbang Emas Cabang Atletik APG
JAKARTA, NusaBali
Atlet para atletik asal Bali Ni Made Arianti Putri meraih medali emas di 200 meter T12 di ASEAN Para Games (APG) 2022 yang berlangsung di Solo, Jawa Tengah, Selasa (2/8) dengan catatan waktu 28,88 detik.
Di final Arianti mengalahkan atlet dari Thailand, Pornpansa Suwanmahawong yang mencatatkan waktu 30,64 detik. "Made Arianti mendapatkan medali emas di 200 meter T12," ujar Pelatih Atletik Slamet Widodo saat dihubungi NusaBali, Selasa (2/8) malam. Ditambah lagi, saat turun di 100 meter T12 pada, Senin (1/8) dia sempat mengalami cedera. Namun, ketika bertanding di hari kedua pada 200 meter T12 Made Arianti mampu menunjukkan kehebatannnya. Anak kedua dari dua bersaudara itu, finish di urutan pertama.
"Secara keseluruhan penampilan dia lumayan. Lantaran mampu menyumbang medali emas. Ke depan, dia perlu lebih semangat lagi dan berlatih terus agar memperoleh hasil lebih bagus," terang Slamet. Sementara Ketua National Paralympic Committee (NPC) Bali I Gede Komang Darma Wijaya menyatakan raihan medali emas Made Arianti merupakan sebuah kejutan. Sebab, atlet asal Banjar Lantangidung, Desa Batuan, Sukawati, Gianyar ini biasa memperoleh medali emas di 100 meter.
"Namun, kali ini dia mendapatkannya di 200 meter T12. Saya tidak memprediksi dia meraih medali emas di kelas tersebut. Jadi, ini sebuah kejutan," papar Komang Darma Wijaya. Terlebih Made Arianti sempat mengalami cedera ketika turun di 100 meter T12.
Cedera itu segera teratasi, karena peraih medali perunggu 100 meter T12 di World Para Atletics Grand Prix, Swiss pada Mei 2022 lalu melakukan terapi. "Hasilnya Made Arianti lebih fit dan mempersembahkan medali emas 200 meter T12," terang Komang Darma.
Selain Made Arianti, atlet para atletik Pulau Dewata lainnya adalah Ni Wayan Ayu Alvina Pebriani Bujangga. Atlet yang baru pertama kali turun di APG ini belum berhasil mendapatkan medali di 200 meter T13. *k22
1
Komentar