Kelurahan Peguyangan Gelar Penimbangan Perdana di Bank Sampah
DENPASAR, NusaBali
Bank Sampah Banjar Pulugambang, Kelurahan Peguyangan, Denpasar Utara, menerima sebanyak 115 kilogram sampah saat penimbangan perdana sampah, Minggu (7/8).
Ini dilakukan sebagai pendukung pengolahan sampah berbasis sumber di Denpasar. Lurah Peguyangan Gede Arcana mengatakan, dari total tersebut sampah yang terkumpul mulai dari botol bekas, kardus, kaleng minuman, besi bekas, omplong. Sampah itu merupakan sampah yang dibawa masyarakat sekitar yang antusias dengan kegiatan tersebut.
Menurutnya, penimbangan sampah itu dimotori oleh kader PKK Kelurahan Peguyangan. Kata Arcana, saat ini di wilayahnya sudah terdapat 8 bank sampah aktif dari 13 banjar di Kelurahan Peguyangan.
“Pihak kader tim penggerak PKK kami libatkan dengan penanggung jawab kelian adat dan kepala lingkungan. Kami menginginkan semua unsur masyarakat terlibat aktif dalam upaya pengolahan sampah di wilayah Peguyangan ini,” kata Arcana.
Dia menambahkan, antusiasme masyarakat terhadap keberadaan bank sampah ini sangat besar. Sejak pagi masyarakat berbondong datang untuk mengikuti kegiatan penimbangan.
“Kami mengajak masyarakat untuk terus berperan aktif mengolah sampah di rumah tangga. Ini bertujuan untuk mengurangi pengiriman sampah ke TPA. Sampah juga memiliki nilai jual, jika dipilah dengan baik dan benar,” ucap Arcana. *mis
Menurutnya, penimbangan sampah itu dimotori oleh kader PKK Kelurahan Peguyangan. Kata Arcana, saat ini di wilayahnya sudah terdapat 8 bank sampah aktif dari 13 banjar di Kelurahan Peguyangan.
“Pihak kader tim penggerak PKK kami libatkan dengan penanggung jawab kelian adat dan kepala lingkungan. Kami menginginkan semua unsur masyarakat terlibat aktif dalam upaya pengolahan sampah di wilayah Peguyangan ini,” kata Arcana.
Dia menambahkan, antusiasme masyarakat terhadap keberadaan bank sampah ini sangat besar. Sejak pagi masyarakat berbondong datang untuk mengikuti kegiatan penimbangan.
“Kami mengajak masyarakat untuk terus berperan aktif mengolah sampah di rumah tangga. Ini bertujuan untuk mengurangi pengiriman sampah ke TPA. Sampah juga memiliki nilai jual, jika dipilah dengan baik dan benar,” ucap Arcana. *mis
1
Komentar