Suyasa Nakhodai MKGR Bali
Siap Menangkan Airlangga Hartarto Capres 2024
DENPASAR, NusaBali
Politisi senior Golkar Badung I Wayan Suyasa menakhodai Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR) Bali periode 2022–2027, setelah terpilih secara aklamasi dalam Musda MKGR Bali, di Hotel Prime Plaza Sanur, Kecamatan Denpasar Selatan, Sabtu (20/8) sore.
Suyasa yang juga Ketua DPD II Golkar Badung menyatakan siap memenangkan Partai Golkar dan Capres Airlangga Hartarto di Pemilu 2024. Seperti prediksi NusaBali, Suyasa nyaris tanpa penantang di Musda MKGR Bali. Termasuk Plt (pelaksana tugas) Ketua MKGR Bali Agung Bagus Pratiksa Linggih alias Ajus, memilih minggir, sebagai tanda memberikan jalan lapang buat Suyasa.
Ajus yang juga Ketua AMPI (Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia) Provinsi Bali, ini memberikan dukungan penuh kepada Suyasa, dengan alasan sudah banyak memegang organisasi. Mulai Ketua AMPI Bali hingga Ketua Korwil Bali-NTB-NTT DPP MKGR.
Dukungan buat Suyasa juga disebut-sebut mengalir dari ayah Ajus, Gede Sumarjaya Linggih alias Demer, anggota Fraksi Golkar DPR RI yang notabene mantan Ketua MKGR Bali. Sehingga Musda berjalan lancar tanpa hambatan. Alhasil 9 pemegang hak suara (9 Ketua MKGR Kabupaten/Kota) memberikan dukungan secara penuh kepada Suyasa. Wakil Ketua DPRD Badung ini pun terpilih secara aklamasi menakhodai salah satu organisasi pendiri (under bow) Partai Golkar ini.
Sebelumnya, Ketua MKGR Bali sempat dipegang I Wayan Subawa, politisi senior Golkar yang juga Bendesa Adat Pagan, Kelurahan Sumerta, Denpasar Timur. Karena masa jabatan habis, Subawa digantikan Plt Bagus Pratiksa Linggih.
Usai Musda MKGR Bali tuntas, Ketua Umum MKGR Adies Kadir langsung melantik Suyasa dengan ‘kabinet’ MKGR Bali periode 2022–2027. Adies Kadir didampingi Wasekjen DPP MKGR Dewa Made Widiasa Nida, Ketua Pemenangan Pemilu Wilayah Bali-NTB-NTT DPP Golkar Gede Sumarjaya Linggih, Ketua Depdar SOKSI Bali sekaligus anggota DPR RI Dapil Bali Anak Agung Bagus Adi Mahendra Putra alias Gus Adhi.
Dalam memimpin MKGR Bali, Suyasa didampingi Sekretaris DPD Gusti Ayu Putu Ardaba Korry, Srikandi Partai Golkar yang juga Ketua Kesatuan Perempuan Partai Golkar (KPPG) Provinsi Bali. Sementara duduk sebagai Bendahara MKGR Bali Ida Gede Komang Kresna Budi, politisi asal Kelurahan Liligundi, Kecamatan/Kabupaten Buleleng yang tak lain adalah ipar dari Demer. Kresna Budi yang saat ini menjabat sebagai Ketua DPD II Golkar Buleleng juga menjabat sebagai Ketua Komisi II DPRD Bali.
Suyasa usai dilantik sebagai Ketua MKGR Bali menyatakan kesiapannya bersama kader MKGR untuk bergerak dan konsolidasi ke akar rumput untuk kebesaran Partai Golkar di Bali.
“MKGR sebagai pendiri Partai Golkar siap memenangkan Golkar dan Bapak Airlangga Hartarto sebagai Capres di Pemilu 2024,” kata politisi asal Desa Penarungan, Kecamatan Mengwi, Badung, ini dalam pidato politiknya.
Suyasa juga menegaskan tidak ada kata menyerah bagi kader MKGR Bali dalam setiap hajatan pemilu. “Wajib membesarkan MKGR untuk kebesaran Partai Golkar. Saya akan segera turun bersama kader MKGR di Bali. Siap kalian menangkan Partai Golkar dan Bapak Airlangga Hartarto?,” ucap Suyasa, yang dijawab ‘siap’ oleh para kader MKGR.
Sementara Ketua DPD I Golkar Bali Nyoman Sugawa Korry mengatakan MKGR, SOKSI (Sentral Organisasi Karyawan Swadiri Indonesia), Kosgoro (Kesatuan Organisasi Serba Guna Gotong Royong), adalah ormas yang mendirikan Partai Golkar. Karena pada 1964 silam ada ancaman ekstrem kiri dan ekstrem kanan terhadap keselamatan bangsa dan negara. “Saat itulah Sekber Golkar lahir. Sulit dibayangkan kalau tidak ada Sekber Golkar ketika itu,” ujar Wakil Ketua DPRD Bali ini.
Dalam perjalanannya Golkar makin berkembang kuat. Bahkan saat ini, para kader Golkar dipercaya dalam kepemimpinan dan mengatasi masalah bangsa. Contohnya Airlangga Hartarto dipercaya sebagai Menko Perekonomian dan memimpin pemulihan ekonomi bangsa yang terpuruk akibat pandemi Covid-19 oleh Presiden Joko Widodo. “Maka untuk Pemilu 2024 kita harus memenangkan Bapak Airlangga Hartarto sebagai Capres. Apakah saudara sanggup?” tandas Sugawa Korry yang dijawab ‘siap’ oleh ratusan kader MKGR Bali dan kabupaten/kota. *nat
1
Komentar