Heboh Harga BBM Dikabarkan akan Naik, SPBU di Bali Diserbu Pembeli
MANGUPURA, NusaBali.com – Antrean di sejumlah SPBU (Stasiun pengisian Bahan Bakar Umum) di Denpasar dan Badung terpantau mengular sejak Rabu (31/8/2022) siang. Bahkan antrean makin terasa di malam hari.
Antrean ini menyusul kabar yang menyebutkan Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis penugasan yakni Petralite dan Biosolar bersubsidi naik per 1 September 2022. Masyarakat pun berlomba memenuhi tangki kendaraan mereka sebelum harga merangsek naik.
SPBU yang mengalami antrian cukup panjang pada hari Rabu (31/8/2022) adalah SPBU nomor 54.803.30 di Jalan Ahmad Yani Utara nomor 11 Desa Darmasaba, Kecamatan Abiansemal dan SPBU nomor 54.803.39 di Jalan Raya Sading nomor 171 Desa Sading, Kecamatan Mengwi.
Pantauan NusaBali.com pada pukul 22.00 Wita di SPBU Darmasaba terjadi antrean yang cukup panjang hingga menjalar ke bahu jalan di lajur masuk stasiun bahan bakar tersebut. Kendaraan roda dua datang silih berganti mengisi bensin jenis Petralite hingga memenuhi tangki-tangki.
Menurut salah satu petugas SPBU yang sedang bertugas, ia tidak bisa memastikan mengenai benar tidaknya ada kenaikan harga lantaran hanya manajemen saja yang mengetahui hal tersebut.
Namun, pemuda berpostur jangkung ini membeberkan bahwa dari sore hari, berdasarkan informasi yang ia terima dari rekan yang bertugas sebelumnya, banyak kendaraan datang untuk mengisi penuh tangki-tangki mereka.
"Iya, dari sore kata teman saya yang tugas tadi banyak yang datang ngisi bensin penuh-penuh," kata sumber yang tidak mau disebutkan ini, Rabu malam.
Sebagian besar pengendara yang datang mengaku belum mengetahui kabar kenaikan harga bensin bersubsidi. Mereka datang ke stasiun bahan bakar lantaran memang bensin motor mereka habis.
Sementara salah satu pengendara Yamaha Byson putih mengatakan bahwa ia sudah mengetahui kabar kenaikan harga BBM bersubsidi tersebut. Akan tetapi, pria bekulit gelap ini mengisi bensin karena memang habis bukan karena kabar yang ia sudah ketahui.
Sementara SPBU buka 24 jam, SPBU Sading sudah tutup pukul 22.00 Wita. Berdasarkan kabar dan video yang tersebar di media sosial tentang kondisi stasiun bahan bakar ini pada petang hari, terlihat antrean kendaraan yang cukup panjang mengisi bensin.
"Imih begini sekali," kata dewa_ery22 dalam sebuah postingan yang menggambarkan kondisi SPBU yang sedang diulari pengendara.
"Hehh mana aku lupa beli bensin," kata mdputriutami disambung dengan emoticon menangis.
Sementara akun junkzpradnya mengaku senang dengan mengantre beberapa jam dapat menghemat Rp 5.000. Sedangkan, 3.handoko mengkritisi tindakan pengendara, "Pada pinter… kaya gak bakal isi BBM lagi ke depannya." *rat
1
Komentar