Polres Jembrana Tingkatkan Kewaspadaan
NEGARA, NusaBali
Adanya penangkapan terduga teroris di Lumajang, Jawa Timur, Selasa (6/9), turut diantensi jajaran Polres Jembrana.
Sebagai penjaga pintu gerbang masuk Bali di Pelabuhan Gilimanuk, pihak Polres Jembrana terus meningkatkan kewaspadaan.
Kapolres Jembrana AKBP I Dewa Gde Juliana, Jumat (9/9), mengatakan, pengamanan di Pelabuhan Gilimanuk tetap dioptimalkan melalui kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) di seluruh wilayah Jembrana menjelang KTT G20 di Bali pada bulan November nanti.
"Gilimanuk tentu menjadi atensi penuh kita. Pemeriksaan kendaraan, barang, maupun orang terus kita optimalkan. Untuk mencegah hal-hal yang tidak kita inginkan bisa masuk ke wilayah Bali," kata AKBP Juliana.
Lebih lanjut, AKBP Juliana mengatakan, juga mengintensifkan operasi pengecekan penduduk pendatang (duktang) ke rumah-rumah warga. Termasuk memaksimalkan peran Bhabinkamtibmas untuk selalu memantau situasi wilayah dengan koordinasi pihak desa maupun Babinsa di desa/kelurahan.
"Pengecekan pemeriksaan KTP dioptimalkan. Dan kami juga tetap berkoordinasi dengan pihak Pemda terkait hal tersebut. Untuk mengantisipsi DPO atau kelompok-kelompok radikalisme lainnya," jelas perwira melati dua di pundak asal Kabupaten Gianyar ini.
Di samping petugas, AKBP Juliana juga meminta peran aktif masyarakat agar tetap memantau situasi kemananan di lingkungan masing-masing. Jika ada hal-hal yang mencurigakan, masyarakat diharapkan menginformasikan kepada petugas sehingga bisa segera ditindaklanjuti.
"Peran serta masyarakat sangat penting. Dengan demikian, hal-hal yang tidak kita inginkan yang mengarah pada potensi-potensi gangguan Kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat) dapat kita tekan dan minimalisir," ujar AKBP Juliana. *ode
1
Komentar