Petrus Golose Kembali Pimpin Perbakin Bali
DENPASAR, NusaBali
Incumbent Komjen Pol Petrus Rainhard Golose terpilih kembali secara aklamasi memimpin Pengprov Perbakin Bali periode 2022-2026.
Mantan Kapolda Bali yang kini Kepala BNN itu terpilih secara aklamasi setelah mendapat dukungan bulat dari pemegang voter dalam Musyawarah Provinsi (Musprov) Perbakin Bali, di Hotel Vasimi, Denpasar, Kamis (15/9) pagi. Sebelumnya Petrus Golose juga memimpin Perbakin Bali pada periode 2018-2022, yang berakhir Juli lalu.
Ketua Harian Pengprov Perbakin Bali, Richard Hendarmo mengatakan Musorprov kali ini sebagai langkah untuk menentukan arah dan tujuan organisasi Perbakin Bali empat tahun ke depan. Dengan harapan Perbakin Bali kian solid dan lebih berprestasi.
Sementara Wakil Ketua Bidang Target PB Perbakin, Purwadi Santoso dalam sambutannya berharap Musprov Perbakin Bali dapat menghasilkan yang positif untuk kemajuan atlet menembak.
Bagi Perbakin, tantangan menembak akan lebih berat menghadapi SEA Games. Purwadi berharap pihaknya kembali meloloskan banyak atlet pada Asian Games, Olimpiade. palagi cabor menembak susah masuk Desain Besar Olahraga Nasional (DBON).
Sedangkan Ketua Umum KONI Bali, I Gusti Ngurah Oka Darmawan saat membuka Musprov berharap kegiatan itu sebagai hajatan tertinggi organisasi dapat berjalan dengan baik dan lancar. Sebab cabor menembak juga dipertandingkan resmi di Porprov Bali XV/2022 pada November nanti.
“Jadi organisasi di internal cabor juga harus berjalan sebagaimana mestinya mensukseskan Porprov Bali,”kata Oka Darmawan.
Sementara begitu terpilih secara aklamasi, Petrus Golose yang tidak hadir karena ada tugas luar daerah diputuskan sebagai Ketua Tim Formatur, dengan dibantu Richard Hendarmo dan Made Sugiantara. Tim formatur diberikan kesempatan menyusun kepengurusan selama 30 hari ke depan. *dek
Komentar