Jalan Berlubang Dipasangi Water Barrier
NEGARA, NusaBali
Masyarakat yang melintas di Jalan Plawa, Kelurahan Baler Bale Agung, Kecamatan Negara, Jembrana, harus lebih waspada.
Pasalnya terdapat sebuah lubang yang berada tepat di atas gorong-gorong jalan setempat. Untuk mengantisipasi kecelakaan lantaran lubang tersebut, dari pihak Kepolisian memberi tanda dengan memasang water barrier, Rabu (28/9).
Kasat Lantas Polres Jembrana AKP Aan Saputra, mengatakan dari pengecekan ke lapangan, lubang jalan itu cukup membahayakan karena tepat berada di atas gorong-gorong. Awalnya, lubang jalan yang berada di tengah jalan itu diketahui sudah ada pada sekitar Januari 2022 lalu.
Saat itu, jalan berlubang tersebut sudah sempat ditambal menggunakan semen. Namun tambalan itu ternyata tidak bertahan lama sehingga kembali muncul lubang. “Untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan, sementara kami pasang water barrier. Tadi dari Unit Kamsel (Keamanan dan Keselamatan Lantas Polres) juga sudah turun melakukan survei,” ujar AKP Aan.
Menurut AKP Aan, hasil survei terhadap jalan berlubang itu akan segera disampaikan ke dinas terkait. Harapannya, jalan berlubang itu bisa segera ditangani untuk mencegah terjadinya laka lantas. Termasuk memperlancar arus lalu lintas di jalan setempat.
“Selanjutnya kami akan laksanakan koordinasi dengan instansi terkait agar segera ditindaklanjuti. Karena memang membahayakan dan di lokasi tersebut arus lalu lintas cukup padat,” ucap AKP Aan. *ode
1
Komentar