Usaba Kedulu Gede, Desa Adat Bugbug Rencanakan Buka Tutup Jalan
AMLAPURA, NusaBali
Desa Adat Bugbug, Kecamatan/Kabupaten Karangasem menggelar Usaba Kedulu Gede di Pura Gumang, Banjar Celuk Kauh, Desa Bugbug pada Redite Pon Dukut, Minggu (9/10).
Saat puncak Usaba Kedulu Gede, panitia karya rencananya memberlakukan buka tutup pada jalur Amlapura-Denpasar. Para pengendara diimbau memperlambat laju kendaraannya karena jalur padat dengan adanya kegiatan nedunang Ida Bhatara Manca Desa untuk katuran aci.
Baga Palemahan Desa Adat Bugbug I Ketut Bagus Adi Saputra mengatakan, panitia karya telah bersurat ke Polres Karangasem, Satpol PP Karangasem, dan Dinas Perhubungan Karangasem untuk membantu kelancaran arus lalulintas. “Kami minta bantuan agar lalulintas lancar pada puncak Usaba Kedulu Gede. Saat itu Ida Bhatara Manca Desa katuran aci di Pura Gumang,” ungkap Adi Saputra, Rabu (28/9). Ida Bhatara Manca Desa yakni Ida Bhatara dari Desa Adat Bebandem Kecamatan Bebandem, Ida Bhatara dari Desa Adat Ngis Kecamatan Manggis, Ida Bhatara dari Desa Adat Jasri Kecamatan Karangasem, Ida Bhatara dari Desa Datah Kecamatan Abang, dan Ida Bhatara dari Desa Adat Bugbug.
Ida Bhatara Manca Desa tedun dari Pura Gumang menuju Pura Bale Agung pada Soma Wage Dukut, Senin (10/9). Pengalaman tahun-tahun sebelumnya, setiap Usaba Kadulu Gede arus lalulintas ditutup selama puncak upacara. “Kami telah menggelar paruman membahas parkir. Khusus untuk pangayah dari luar Desa Adat Bugbug yang ngiring Ida Bhatara Manca Desa parkir di sepanjang badan jalan. Krama Desa Adat Bugbug parkir di lapangan dekat SMPN 4 Amlapura,” jelas Adi Saputra.
Usaba Kadulu Gede digelar setiap 2 tahun sekali. Sebelum puncak upacara, utusan dari lima desa adat telah bertemu di wantilan Desa Adat Bugbug pada Wraspati Wage Bala, Kamis (15/9). Pertemuan dipimpin Kelian Desa Adat Bugbug I Nyoman Purwa Ngurah Arsana. Dalam pertemuan itu menyamakan persepsi,untuk kelancaran upacara. Pertemuan dihadiri Bendesa Adat Datah I Wayan Gede Surya Kusuma, Plt Bendesa Adat Bebandem I Gede Warsa, Petajuh I Desa Adat Jasri I Made Putra Ayusta, dan Jro Pasek Desa Adat Ngis I Gede Sudibya. Mereka menyepakati puncak Usaba Kadulu Gede digelar sore hari. *k16
Komentar