Hadiri Tabligh Akbar, Bupati Suwirta Gaungkan Spirit Gema Santi
SEMARAPURA, NusaBali
Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta, menghadiri Tabligh Akbar Peringatan Maulid Akbar Nabi Besar Muhammad SAW di Balai Budaya Ida Dewa Agung Istri Kanya, Kota Semarapura, Klungkung, Senin (3/10).
Tabligh Akbar juga dihadiri Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) Klungkung. Bupati Suwirta mengajak ratusan umat Islam selalu menjaga kedamaian sejalan dengan spirit Gema Santi (Gerakan Masyarakat Santun dan Inovatif).
Bupati Suwirta menegaskan, kerukunan umat beragama harus selalu dijaga untuk mempererat tali persaudaraan. “Mari renungkan bersama-sama sikap saling menghargai, saling menghormati maupun komunikasi antar umat beragama dengan baik, sehingga kita semua selalu dalam keadaan damai,” harap Bupati Suwirta. Ketua Panitia Al-habib Abdul Muthalib Bin Hasan Assegaf mengucapkan terimakasih atas kehadiran bupati yang juga telah memberikan motivasi semangat untuk memperkuat persaudaraan, perdamaian, dan kerukunan.
Tim Pakemitmas Satuan Samapta Polres Klungkung turut melaksanakan patroli malam hari, termasuk di areal Balai Budaya Ida Dewa Agung Istri Kanya. Patroli malam untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah hukum Polres Klungkung. Kasat Samapta Polres Klungkung Iptu Anak Agung Made Suastika menegaskan, patroli merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan tidak hanya di pemukiman warga, juga menyasar terminal dan pusat keramaian. *wan
1
Komentar