Silang Pasar Mambal Kerap Jadi Biang Kemacetan
MANGUPURA, NusaBali.com – Dua persilangan jalan yang berada di kawasan Pasar Mambal yakni Jalan Mambal-Semana dan Mambal-Mekar Bhuana kerap menjadi titik rawan kemacetan di wilayah Kecamatan Abiansemal.
Persilangan jalan yang ada pada jarak yang sangat berdekatan ini membuat jalur yang sering dilalui berbagai kendaraan termasuk truk bertonase ini mengalami kemacetan yang tidak terhindarkan.
Selain jarak kedua persilangan ini yang kurang dari 100 meter, tidak jauh dari pusat kemacetan ini, berjarak kurang dari 900 meter, terdapat pula persilangan jalan yang lain di utara SPBU Latusari yakni Latu-Abiansemal-Penarungan.
Pantauan NusaBali.com di lapangan sekitar pukul 18.20 Wita, Jumat (7/10/2022) malam, terjadi penumpukan volume kendaraan yang mengular hingga satu kilometer mendekati Gapura Desa Umahanyar di Jalan Mambal-Semana.
Sedangkan di jalan menuju arah Desa Sibangkaja, kendaraan merayap hingga di depan dealer Agung Motor Yamaha yang berlokasi di perbatasan Desa Mambal dengan Desa Sibangkaja. Jarak antara titik kemacetan di Pasar Mambal dan lokasi ini sekitar satu kilometer.
Informasi yang dihimpun dari warga dan pedagang kuliner malam di areal Pasar Mambal, kemacetan memang sudah kerap kali terjadi di titik tersebut. Hanya saja, Jumat malam ini, volume kendaraan lebih padat dan diperparah dengan guyuran hujan yang awet sejak sore hari.
Disinyalir kenaikan volume kendaraan ini dikarenakan memasuki akhir pekan. Warga dengan kendaraan roda empat memboyong keluarga mereka keluar untuk rekreasi meskipun cuaca kurang mendukung. Selain itu, hari ini, Sukra Umanis Kelawu, beberapa warga juga ada yang melaksanakan piodalan maupun upacara lain sehingga aktivitas kumpul keluarga meningkat.
Namun, sekitar pukul 18.33 Wita, Unit Kecil Lengkap Polsek Abiansemal yang dipimpin Pawas Iptu I Nyoman Juita berhasil mengurai kemacetan sedikit demi sedikit. Turut terpantau pula di lapangan, Unit Samapta Polsek Abiansemal yang dipimpin Pawas Iptu I Nyoman Sumantra melaksanakan Blue Light Patrol menggunakan mobil Toyota Kijang dengan lampu rotator biru.
Menurut Kapolsek Abiansemal Kompol I Gusti Made Sudarma Putra saat dihubungi Jumat malam, silang Pasar Mambal merupakan titik rawan kemacetan. Hal ini disebabkan karena persilangan jalan tersebut adalah akses bagi warga menuju wilayah Kabupaten Gianyar, Kabupaten Bangli, juga ke Kota Denpasar.
Selain di malam hari, kemacetan di titik ini juga kerap terjadi di jam operasi pasar dan berangkat kerja, jam pulang sekolah, dan jam pulang kerja.
“Kami selalu siagakan anggota di lapangan dari pukul 04.00 Wita saat pasar beroperasi. Juga di jam-jam rawan seperti berangkat kerja, pulang sekolah, dan sore saat pulang kerja,” terang Kompol Sudarma Putra.
Jika volume kendaraan seperti malam ini, lanjut Kompol Sudarma Putra, Polsek Abiansemal tetap bersiaga menerjunkan anggota hingga lalu lintas kembali normal termasuk hingga larut malam dan dalam kondisi terguyur hujan.
“Kami juga melaksanakan Blue Light Patrol. Selain dimaksudkan untuk mengatensi kondisi terkini di lapangan, patroli ini juga dimaksudkan untuk mencegah kejahatan jalanan dan tindak pidana lain di malam hari,” tandas mantan Kapolsek Negara, Kabupaten Jembrana ini. *rat
Komentar