Mahima Bangkitkan Tradisi Mendongeng
SINGARAJA, NusaBali
133 pendongeng dari 10 provinsi di Indonesia mengikuti lomba mendongeng dalam Festival Mendongeng Mahima Singaraja. Peserta antusias mengikuti lomba yang dilangsungkan secara online.
Teknis lomba, pendongeng mengupload video mendongeng di akun youtobe Komunitas Mahamima. Ketua Komunitas Mahima Kadek Sonia Piscayanti dalam penutupan Festival Mendongeng, Rabu (5/10), mengatakan lomba mendongeng disambut antusias para peserta. Pesertanya dari Provinsi Bali, DKI Jakarta, Jawa Timur, Jawa Tengah, Jawa Barat, Sumatera Selatan, Jambi, Kepulauan Bangka Belitung, Nusa Tenggara Timur, hingga Papua. “Festival ini untuk membangkitkan kesadaran bersama tentang pentingnya nilai-nilai dongeng dalam kehidupan manusia. Mendongeng telah pembawa harapan dan sebagai inspirasi untuk hidup yang lebih baik,” ucap Sonia.
Dari peserta yang tergabung dalam lomba dongeng pun dinilai sangat berbakat. Dia berharap pendongeng-pendongeng yang ikut serta dalam kegiatan ini, terus mengasah bakat mendongengnya. Panitia pun mengumumkan pemenang lomba mendongeng baik di kategori SD, SMP, SMA dan Umum.
Festival Mendongeng Mahima se-Indonesia 2022 diselenggarakan sejak 22 September 2022. Selain lomba mendongeng juga digelar workshop mendongeng, pertunjukan mendongeng, bedah buku dongeng, bursa buku dongeng, kolaborasi komunitas dalam mendongeng, juga konser musik dan dongeng. “Mudah-mudahan dengan festival ini bisa kembali meningkatkan budaya mendongeng di kalangan orang tua. Harapannya edukasi pesan moral yang dapat disampaikan orangtua kepada anak dapat kembali dibiasakan,” imbuh perempuan yang juga dosen Bahasa Inggris di Undiksha Singaraja ini.
Sekretaris Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Buleleng Ida Bagus Gede Surya Bharata mengatakan bahwa potensi Buleleng sangat besar di bidang seni, khususnya mendongeng. Menurutnya, perlu ada stimulasi yang baik untuk menumbuhkembangkan kesadaran mendongeng pada generasi muda, termasuk anak-anak di Buleleng. “Dengan festival ini, semua anak bisa belajar dari nilai-nilai karakter dongeng dari seluruh nusantara,” ungkap Surya Bharata.*k23
Komentar