nusabali

Sinar Matahari Cukupkan Vitamin D

  • www.nusabali.com-sinar-matahari-cukupkan-vitamin-d

Memanfaatkan sinar matahari untuk mencukupi kebutuhan vitamin D sehari-hari.

Pesan ini disampaikan oleh spesialis anak konsultan alergi imunologi Prof Dr dr Zakiudin Munasir SpA(K) dari Rumah Sakit Cipto  Mangunkusumo (RSCM).

“Usahakan kadar vitamin D cukup terutama dari sinar matahari, sekitar pukul 10 pagi sampai 2 siang (14.00). Kalau pagi sekitar 15 menit, kalau siang 5 menit cukup,” kata Zakiudin dilansir antaranews, Jumat (30/9/2022).

Vitamin D berfungsi sebagai hormon yang mengatur metabolisme kalsium dan pertumbuhan tulang juga mengatur sistem imun. Sumber Vitamin D berasal dari sinar UV matahari yang mengubah prekursor provitamin D di kulit menjadi vitamin D. Sementara itu, sekitar 20 persen berasal dari makanan seperti susu dan ikan.

"Jangan lupa juga terapkan pola makan yang memenuhi gizi seimbang, cukup protein, lemak, karbohidrat, vitamin, dan mineral,” imbuh Zakiudin.

Vitamin D bermanfaat dalam meningkatkan fungsi otak, menurunkan tekanan darah, mendukung fungsi paru-paru dan kesehatan jantung, membantu kadar insulin dan membantu pengelolaan penyakit diabetes, membantu sistem imun tubuh, otak dan saraf, dan menjaga kesehatan gigi dan tulang.

Kadar vitamin D yang rendah selama kehamilan dapat menyebabkan preeklamsia, diabetes melitus gestasional dan kelahiran prematur.

Kekurangan vitamin D dapat meningkatkan risiko penyakit, seperti penyakit jantung, diabetes, kanker, autoimun, bahkan meningkatkan risiko depresi.

Gejala kekurangan vitamin D meliputi mudah lelah, mudah sakit, penyembuhan luka yang lebih lama, perubahan suasana hati, cenderung sedih dan murung, cemas berlebih, serta rambut rontok.

Dilansir kompas.com dari healthline, makanan sumber vitamin D di antaranya ikan salmon dan sarden, kuning telur, udang, susu, sereal, sampai jus jeruk. Kebutuhan vitamin D per hari setiap orang tidak sama. Anak-anak, remaja, orang dewasa, dan ibu hamil memerlukan vitamin D 600 IU per hari.

Sedangkan kebutuhan vitamin D per hari orang lanjut usia di atas 70 tahun sebesar 800 IU. Kebutuhan vitamin D tersebut perlu dipenuhi agar kinerja tubuh tetap optimal dan badan tetap sehat.

Beberapa manfaat vitamin D bagi tubuh yang dilansir dari kompas.com:
1. Memperkuat tulang
Fungsi vitamin D paling terkenal adalah membangun kekuatan tulang. Melansir Health, tanpa dukungan vitamin D, penyerapan kalsium di usus bisa terganggu. Selain itu, vitamin D juga mendukung pertumbuhan tulang, mencegah tulang rapuh, dan mencegah osteoporosis.

2. Memperkuat otot
Tak hanya memperkuat tulang, manfaat vitamin D juga menjangkau otot. Kekurangan vitamin D dapat membuat otot melemah. Untuk itu, vitamin ini sangat penting bagi lansia. Saat otot melemah, seseorang menjadi lebih rentan terjatuh dan mengalami cacat.

3. Menjaga daya tahan tubuh
Manfaat vitamin D yang cukup vital lainnya adalah mendukung daya tahan tubuh. Vitamin D dapat membantu imun saat tubuh menghadapi infeksi bakteri dan virus berbahaya. Para peneliti telah membuktikan peran vitamin D tersebut, terutama dalam infeksi virus influenza dan corona.

4. Menjaga kesehatan mulut
Fungsi vitamin D untuk membantu penyerapan kalsium juga berperan dalam menjaga kesehatan mulut. Vitamin D dapat menurunkan risiko kesehatan gigi dan gusi dengan membantu metabolisme tulang. Selain itu, vitamin D juga berperan sebagai agen antiperadangan dan merangsang produksi senyawa antimikroba.

5. Mencegah diabetes tipe 1 dan tipe 2
Fungsi vitamin D potensial untuk membantu mencegah penyakit diabetes tipe 1 dan tipe 2. Kendati penelitian tidak menyebut efektivitas vitamin D dalam menurunkan kadar gula darah tinggi, namun vitamin ini efektif menurunkan risiko diabetes.

6. Membantu mengatasi hipertensi
Vitamin D salah satunya membantu mengatasi tekanan darah tinggi atau hipertensi. Menurut penelitian, kekurangan vitamin D, termasuk dalam jangka pendek, terbukti dapat meningkatkan tekanan darah.

7. Membantu menurunkan berat badan
Kekurangan vitamin D dapat meningkatkan risiko obesitas. Menurut studi, orang yang kelebihan berat badan dan rutin diberi asupan kalsium dan vitamin D lebih efisien dalam menurunkan berat badan. Kombinasi kalsium dan vitamin D dapat menurunkan nafsu makan berlebihan pada orang dengan obesitas.

8. Mengurangi risiko beberapa jenis kanker
Manfaat vitamin D bagi tubuh lainnya yakni potensial mengurangi risiko beberapa jenis kanker. Penelitian mengungkapkan, vitamin D terbukti melawan beberapa jenis kanker sampai menurunkan risiko kematian akibat kanker. Menurut salah satu penelitian eksperimental yang melibatkan hewan, vitamin D terbukti memperlambat, mencegah perkembangan, sampai merangsang kematian sel kanker.

9. Menjaga kesehatan ibu hamil
Melansir Medical News Today, fungsi vitamin D bagi ibu hamil yang utama adalah mencegah preeklamsia dan kelahiran prematur. Selain itu, kekurangan vitamin D juga bisa meningkatkan risiko diabetes gestasional dan infeksi vagina pada ibu hamil.

10. Menunjang kesehatan anak
Anak-anak yang kekurangan vitamin D tekanan darahnya dapat meningkat. Kekurangan vitamin D membuat dinding arteri anak-anak jadi lebih kaku, sehingga risiko darah tinggi jadi meningkat. Selain itu, kekurangan vitamin D pada anak juga meningkatkan risiko alergi. Manfaat vitamin D bagi tubuh anak-anak yang tak kalah penting adalah membantu mengatasi peradangan. *

Komentar