Wabup Kasta Bantu Korban Tanah Longsor di Desa Manduang
SEMARAPURA, NusaBali
Wakil Bupati Klungkung I Made Kasta meninjau sekaligus menyerahkan bantuan paket sembako kepada Jero Mangku Diarki, korban tanah longsor di Banjar Kaleran, Desa Manduang, Kecamatan Klungkung, Jumat (14/10).
Tanah longsor ini bermula dari tembok panyengker Pura Merajan Tanjung dan Dalem Blesung roboh pada Minggu (9/10) sekitar pukul 22.00 Wita. Akibatnya, atap rumah dan painggih panunggun karang milik Jero Mangku Diarki mengalami kerusakan.
Perbekel Desa Manduang, Rai Adi Susanta, menyampaikan terimakasih atas bantuan paket sembako dari Wakil Bupati Klungkung kepada Jero Mangku Diarki. Rai menegaskan, musibah tanah longsor menyebabkan kerugian material. Wabup Kasta yang juga Ketua PMI (Palang Merah Indonesia) Klungkung mengaku prihatin atas musibah tanah longsor yang merusak atap rumah dan palinggih panunggun karang milik Jero Mangku Diarki. Wabup Kasta berharap masyarakat selalu waspada karena cuaca buruk masih terjadi. “Tetap waspada dan jaga keselamatan. Semoga bantuan ini bermanfaat untuk kebutuhan sehari-hari,” ujar Wabup Kasta.
Hujan deras disertai angin kencang juga menyebabkan pohon cengkih setinggi 10 meter tumbang hingga menimpa atap gudang di Dusun Getakan, Desa Getakan, Kecamatan Banjarangkan, Klungkung, Jumat (14/10) pagi. Pohon tumbang sudah ditangani oleh Tagana Desa Getakan. *wan
Komentar