Jelang Lawan Torino, Juve Dilanda Kriris Kepercayaan
TURIN, NusaBali
Juventus akan bertandang ke Stadio Olimpico Grande Torino untuk menghadapi sang rival sekota Torino pada laga pekan ke-10 Serie A 2022/2023, Sabtu (15/10) malam ini, pukul 24:00 WITA.
Jelang laga tersebut Juventus dilanda krisis kepercayaan, bahwa para pemain merasa tidak betah bersama pelatih Massimiliano Allegri.
Selain itu, Juventus juga baru mendapatkan dua pukulan menyakitkan. Pekan lalu, Juventus dikalahkan AC Milan 0-2 di Serie A. Setelah itu, di Liga Champions, mereka dipecundangi Maccabi Haifa 0-2. Belum pulih dari dua pukulan itu, kini Juventus harus melakoni derby kontra Torino, dalam laga tandang.
Torino sendiri sebenarnya juga dalam performa mencemaskan. Torino melalui empat laga terakhirnya tanpa satu pun kemenangan. Torino berturut-turut dikalahkan Inter Milan 0-1, Sassuolo 0-1, Napoli 1-3, dan ditahan Empoli 1-1.
Di atas kertas, Juventus sejatinya punya skuad yang lebih kuat. Namun, absennya para pemain andalah seperti Federico Chiesa, Paul Pogba, dan Angel Di Maria membuat kekuatan ofensif Juventus berkurang. Apalagi saat ini, ada dugaan pelatih Juventus Massimilliano Allegri telah kehilangan kepercayaan pemain di ruang ganti. Mantan presiden Juve Giovanni Cobolli Gigli menduga Allegri kehilangan kepercayaan pemain.
Gigli mengatakan, Presiden Andrea Agnelli seharusnya dapat bertindak tegas sebelum Juve makin parah.
Menurut Gigli, Juventus bermain tanpa ada rasa, kekompakan, dan keyakinan. Dia memiliki kesan, di tim ada perasaan Allegri akan diusir. Karena itu, para pemain bingung dan tidak membentuk kohesi. Ada sosok yang sangat penting di Juventus, yang saat ini menjabat.
“Posisi wakil presiden (Pavel Nedved), yang dengan kata-katanya berbicara tentang kinerja tidak sampai ke tingkat tim dan mencoba untuk mendorong anggotanya. Intervensi harus dilakukan pelatih, jika tidak, itu hanya akan menciptakan kebingungan," kata Gigli.
Presiden Juventus, Andrea Agnelli tetap mempertahankan Massimiliano Allegri di kursi pelatih kepala Juve. Padahal, seruan Allegri Out sudah menggema sejak sebulan yang lalu.
“Ini malam yang sulit dalam periode sulit. Ini satu di antara periode tersulit dan momen untuk bertanggung jawab, itulah mengapa saya di sini,” kata Agnelli via Football Italia. *
Perkiraan Pemain
Torino (3-4-2-1): Milinkovic; Buongiorno, Schuurs, Rodriguez; Singo, Lukic, Ricci, Vojvoda; Radonjic, Vlasic; Sanabria. Pelatih: Ivan Juric.
Juventus (3-5-2): Szczesny; Danilo, Bremer, Alex Sandro; Cuadrado, McKennie, Locatelli, Rabiot, Kostic; Vlahovic, Kean. Pelatih: Massimiliano Allegri.
Komentar