nusabali

Peringati Sumpah Pemuda, KNPI Badung Gelar Badung Youth Festival Perdana

  • www.nusabali.com-peringati-sumpah-pemuda-knpi-badung-gelar-badung-youth-festival-perdana
  • www.nusabali.com-peringati-sumpah-pemuda-knpi-badung-gelar-badung-youth-festival-perdana

MANGUPURA, NusaBali.com – Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Badung bakal menggelar Badung Youth Fest (BYF) perdana serangkaian perayaan Hari Sumpah Pemuda pada 28-29 Oktober mendatang.

Gelaran perdana bagi cabang organisasi kepemudaan yang dibentuk secara nasional pada tahun 1973 ini akan dilaksanakan di luar Gedung Budaya Giri Nata Mandala, Puspem Badung Mangupraja Mandala.

Menurut Ketua KNPI Badung Tommy Martana Putra, BYF didesain menjadi ajang bagi titik balik kebangkitan kegiatan kepemudaan di Kabupaten Badung. Tommy ingin mendorong kader KNPI untuk menjadi agen perubahan dan aset pembangunan kabupaten berlambang keris itu.

Dalam gelaran selama dua hari ini, BYF bakal mewadahi kreativitas pemuda kabupaten berlambang keris dari lintas bidang seperti seni budaya, pendidikan, keolahragaan, otomotif, juga yang bergerak di bidang UMKM.

“Kami mengangkat tema ‘Melalui Peran Pemuda, Bangkit Bersama Menuju Badung Hebat’. Dengan semangat ini, diharapkan gelaran ini dapat menjadi landasan awal bagi kebangkitan kegiatan kepemudaan di Badung yang identik sebagai agen perubahan,” terang Tommy usai melakukan audiensi dengan Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta, Sabtu (15/10/2022) siang.

Selain mengakomodasi potensi dari kepemudaan di Badung, BYF juga akan menghadirkan beberapa bintang tamu untuk memeriahkan acara yang diharapkan dapat berlanjut ke tahun-tahun berikutnya ini.

Di antara pengisi acara yang memeriahkan kegiatan dengan bebas biaya masuk ini adalah Joni Agung & Double T, Nanoe Biroe, Lolot Band, Scared of Bums, Navicula, Leeyonk Sinatra, Clekontong Mas, dan beberapa pengisi acara lainnya.

Sementara itu, Bupati Giri Prasta menyatakan mendukung penuh acara yang akan digelar mulai pukul 10.00 Wita ini. Namun, ia mengingatkan bahwa sebagai anggota KNPI Badung harus menjadi contoh bagi pemuda lain dan mendukung kemajuan di Kabupaten Badung.

“BYF pertama ini harus memberikan kesan yang baik apalagi momentum pelaksanaan berkaitan dengan Hari Sumpah Pemuda,” ujar Bupati Giri Prasta ketika menerima pengurus KNPI Badung di Ruang Pertemuan Nayaka I Kantor Bupati Badung.

Bupati Badung asal Pelaga, Kecamatan Petang ini menjanjikan bakal memberikan dukungan untuk menggelar BYF kedua dengan lebih akbar apabila BYF yang pertama ini dapat berjalan dengan baik. *rat

Komentar