nusabali

Wahyu Putra Juarai Turnamen Biliar IDI Bali

  • www.nusabali.com-wahyu-putra-juarai-turnamen-biliar-idi-bali

DENPASAR, NusaBali
I Gede Wahyu Putra Wicaksana dari Ikatan Dokter Indonesia (IDI Badung) keluar sebagai juara pada pertandingan biliar antar IDI Bali di Koufu Biliar dan Cafe Biliar Denpasar pada Minggu (16/10).

Kejuaraan untuk menyambut HUT ke-72 IDI dan dibuka Ketua Umum Pengprov Persatuan Biliar Seluruh Indonesia (POBSI) Bali, Putu Laksmi Anggari Putri Duarsa ditandai dengan pemukulan bola pertama.  

Menurut Laksmi Duarsa pada Senin (17/10), dalam kejuaraan antardokter sehari itu dimenangkan I Gede Wahyu Putra Wicaksana (IDI Badung) dan runner up Komang Januartha Pinatih, MKes (IDI Denpasar) yang juga Dekan Fakultas Kedokteran Unud.

Sedangkan posisi ketiga diraih bersama I ketut Djulijasa Sp B Finacs (IDI Denpasar) dan Ida Bagus Jelantik Manuaba (IDI Denpasar). Pemenang pertama mendapat hadiah Rp 3 juta, posisi kedua Rp 2 juta, dan ketiga masing-masing Rp 1 juta.

"Kejuaraan biliar kali ini sebagai penyelenggara IDI Tabanan, dan kami Pengprov POBSI Bali diundang untuk membuka kegiatan," kata Laksmi Duarsa.

Dalam sambutannya Laksmi Duarsa menekankan dari hobi dan rekreasi ini dapat menuju prestasi. Dirinya sebagai Ketum POBSI Bali sangat bahagia dan puas sekali saat membuka turnamen HUT IDI. Menurut Laksmi Duarsa, hal itu bukan karena dirinya bagian dari IDI,

tapi dirinya tahu para banyak yang bermain biliar disela-sela stress dan kesibukannya. Karena itulah, Laksmi DUarsa pun mengajak para dokter dan keluarganya tetap mempertahankan hobinya bermain biliar. Laksmi Duarsa menambahkan untuk mengubah paradigma biliar yang dianggap negatif para orangtua dan guru. Sebab billiar dapat menjadi hobi, prestasi dan penghasilan ke depannya.

"Kami dari POBSI akan berusaha untuk masuk kedalam kejuaraan antar pelajar untuk mewujudkan cita-cita ini. Semoga terwujud," harap Laksmi Duarsa. *dek

Komentar