Jalan Berlubang, Bahayakan Pengendara
GIANYAR, NusaBali
Jalan padat karya di Banjar Banda, Desa Saba, Kecamatan Blahbatuh, Gianyar berlubang di sejumlah titik.
Jalan ini merupakan jalur Blahbatuh-Bypass Ida Bagus Mantra. Jalan berlubang membahayakan pengguna jalan. Sudah ada kasus kecelakaan lalu lintas akibat jalan berlubang. Banyak pengendara terjerambab saat malam hari karena jalan gelap tanpa lampu penerangan jalan.
Warga sekitar, I Komang Teguh, mengatakan banyak pengguna jalan keluhkan kondisi jalur Blahbatuh-Bypass Ida Bagus Mantra di Banjar Banda yang berlubang. Komang Teguh mengaku cukup sering menolong warga yang mengalami kecelakaan. “Baru-baru ini ada kecelakaan ibu dan anak, tangan ibunya patah. Kalau saya tidak keluar rumah, gak ada orang lagi di seputar jalan ini,” ungkap Komang Teguh, Minggu (23/10).
Pengendara yang lewat di jalan kawasan Banjar Banda harus ektra hati-hati, sebab lubang jalan tidak terlihat dengan jelas. “Lubang ada di tengah-tengah jalan, ini cukup membahayakan,” ujarnya. Seringnya ada warga kecelakaan, membuatnya beli obat luka-luka untuk pertolongan pertama. Komang Teguh mengaku kepikiran jika tidak keluar rumah membantu warga yang kecelakaan.
Tak jarang harus membawa ke rumah sakit. “Kasihan mereka yang kecelakaan. Saya harap jalan ini segera diperbaiki,” harapnya. Minimal lubang ditambal. Beberapa bulan lalu sudah melihat petugas melakukan pengecekan dan memberi garis dengan cat pada jalan yang berlubang. Tapi sampai saat ini belum ada penanganan. “Kami herap para pejabat dan anggota dewan dapil Blahbatuh bisa perjuangkan perbaikan jalan,” harap Komang Teguh. *nvi
Komentar